Liputanjatim.com – Bupati Situbondo, Yusuf Riyo Wahyu Prayogo, menyatakan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Situbondo mendukung konkret terhadap keberadaan Subgarnisun Kodim 0823.
Komitmennya tidak hanya dalam bentuk dukungan moril, tetapi juga dengan penyediaan kantor operasional serta dorongan kolaborasi lintas sektor.
Hal ini disampaikan Mas Rio, sapaan akrab Bupati Situbondo, saat menerima kunjungan Brigadir Jenderal TNI (Mar) Agung Trisnanto, Kepala Staf Komando Garnisun Tetap (Kaskogartap) III/Surabaya, di Pendopo Rakyat Situbondo, Senin (21/4/2025).
“Atas nama pribadi dan Pemerintah Daerah Kabupaten Situbondo, kami mengucapkan terima kasih atas kehadiran Brigjen TNI (Mar) Agung Trisnanto bersama jajaran. Ini menjadi semangat baru untuk memperkuat sinergi,” ujar Mas Rio.
Menurutnya, Pemkab Situbondo telah menyiapkan kantor untuk operasional Subgarnisun di Jalan Madura, Situbondo, sebagai bentuk keseriusan dalam mendukung program tersebut.
“Dukungan kami tidak sebatas seremonial. Pemkab sudah menyiapkan fasilitas, dan kami akan terus membangun kolaborasi antara TNI, Polri, dan seluruh stakeholder,” tegasnya.
Mas Rio juga menambahkan, pemerintah daerah akan selalu mendukung setiap kebijakan yang diluncurkan oleh pemerintah provinsi maupun pusat, selama berdampak positif bagi masyarakat.
“Apa pun yang menjadi kebijakan pemerintah pusat dan provinsi yang dijalankan di Situbondo, akan kami dukung penuh,” katanya.
Sementara itu, Brigadir Jenderal TNI (Mar) Agung Trisnanto menjelaskan bahwa kehadirannya di Situbondo bertujuan untuk silaturahmi dan koordinasi awal dengan pemerintah daerah terkait operasional Subgarnisun yang baru dibentuk dua bulan lalu.
“Kami ingin memastikan bahwa keberadaan Subgarnisun Kodim 0823 Situbondo bisa berjalan optimal dengan dukungan penuh dari unsur pemerintahan dan masyarakat,” ujarnya.
Ia juga mengapresiasi komitmen Pemkab Situbondo yang sudah menyiapkan kantor dan membuka ruang kolaborasi. “Sinergi ini penting agar fungsi garnisun dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban dapat berjalan maksimal,” tutupnya.
Turut hadir dalam kegiatan ini Kapolres Situbondo, Dandim 0823 Situbondo, Ketua DPRD Situbondo, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik, serta sejumlah pejabat lainnya.