Liputanjatim.com – Warga Desa Keboireng, Kecamatan Besuki, Kabupaten Tulungangung, digegerkan dengan penemuan sesosok mayat di Jalur Lintas Selatan. Mayat yang sudah dalam kondisi rusak tersebut pertama kali diketahui oleh warga sekitar.
Warga yang mengetahui penemuan mayat tersebut langsung bergegas memberitahukan ke Polsek Besuki. “Jadi ditemukan warga lalu diinfokan ke Polsek melalui telpon,” ujar Kapolsek Besuki, AKP Sumaji, Selasa (27/04/2021).
Lebih lanjut Sumaji mengatakan, setelah mendapat informasi tersebut petugas langsung bergegas menuju lokasi penemuan mayat tersebut.
“Ternyata mayat memang ada dan berada sekitar 5 meter masuk dari jalan raya,” katanya.
Baca Juga: Mayat Pria Ditemukan Mengapung di Sungai Jagir Surabaya, Diduga Pelaku Jambret
Petugas yang berada di lokasi langsung menghubungi tim Inafis Polres Tulungagung guna dilakukan evakuasi. “Kita bawa ke rumah sakit, hingga saat ini masih proses identifikasi untuk diketahui identitasnya,” jelasnya.
Selain itu Sumaji juga menjelaskan, mayat yang diketahu berjenis kelamin laki-laki ini belum bisa dipastikan penyebabnya. Secara fisik menurutnya kondisi mayat telah melepuh dan dipenuhi belatung di sekujur tubuhnya.
“Penyebab kematian masih dalam penyelidikan karena menunggu hasil identifikasi di rumah sakit,” lanjutnya.
Selain itu, di lokasi penemuan mayat, petugas tidak menemukan benda lain kecuali baju dan sandal yang digunakan korban. Petugas juga belum bisa menentukan perkiraan usia mayat tersebut.
“Perkiraan sudah meninggal sekitar seminggu yang lalu, jadi memang kondisinya sudah rusak dan perlu dilakukan visum atau autopsi,” tutupnya.[*]
[…] Baca Juga: Warga Tulungagung Digegerkan dengan Temuan Jasad Dalam Kondisi Penuh Belatung […]