Surabaya, Liputanjatim.com – Pengemudi angkutan umum (Angkot) di Kota Surabaya akan mengadakan aksi, dalam rangka memprotes angkuatan transportasi online, mereka mogok narik dan bakal melaksanakan aksinya di sekitar Tugu Pahlawan.
“Iya benar, besok rencananya ada demo di sekitar Tugu Pahlawan”, Ungkap Ketua DPC Organda Kota Surabaya Sonhaji, Senin (2/10/2017).
Para pengemudi angkutan umum di Surabaya akan mengajukan tiga tuntutan yang akan disampaikan oleh para pengemudi angkutan umum di Surabaya.
“Tuntutan pertama adalah taksi online tidak beroperasi lagi di Jawa Timur, khususnya Surabaya karena belum mendapatkan legalitas,” tutur Sonhaji.
Kedua, apabila transportasi online tetap akan beroperasi maka harus mengurus ijin secara resmi pula, serta menentukan jumlah kuota armada yang beroprasi, supaya tidak merugikan angkutan umum dan juga taksi konvensional.
“Terakhir, taksi online tidak boleh beroperasi di tempat umum, seperti terminal, bandara, rumah sakit, dan lain-lain. Kalau masih beroperasi akan menyulitkan pengemudi taksi reguler mendapatkan penumpang,” pungkas Sonhaji.[JF]