LIPUTAN JATIM

Truk Pengangkut Amunisi Milik PT Pindad Terlibat Tabrakan Hebat di Kediri, Begini Kronologinya

Foto Kompas, Istimewa

Liputanjatim.com – Sebuah kecelakaan hebat terjadi di Jalan Raya Desa Blabak, Kecamatan Kandat, Kabupaten Kediri, Selasa 16/10/2018. Kecelakaan tersebut melibatkan Truk pengangkut amunisi dari PT. Pindad, yang bertabrakan dengan mobil Pikup pengangkut bebek potong.

Informasi yang dihimpun dari Surya di Tempat Kejadian Perkara (TKP) menyebutkan, kecelakaan tersebut melibatkan truk pengangkut amunisi dengan nopol 9116 – III dengan mobil pikup nopol AG 8610 GE.

Kronologi kejadian ketika truk pengangkut amunisi milik PT. Pindad, berjalan dari selatan ke utara. Sedangkan mobil pikup bermuatan keranjang kosong yang biasanya digunakan untuk mengangkut bebek potong, melaju kencang dari arah utara ke selatan.

Truk pengangkut amunisi sebanyak 4 unit truk box ini berjalan beriringan, rombongan truk melaju dan masing-masing truk dikawal petugas Polisi Militer bersenjata laras panjang.

Ketika tiba di TKP, barisan truk paling depan berpapasan dengan mobil pikup. Kecelakaan justru terjadi dengan mobil truk pengangkut amunisi paling belakang.

Akibat kecelakaan itu, sopir mobil Pikup yang belum di ketahui identitasnya tewas di lokasi kejadian. Kondisi korban terjepit bodi kendaraan, sehingga menyulitkan proses evakuasi.

Sementara kernet mobil Pikup mengalami luka yang sangat parah dan langsung dilarikan ke RSUD Gambiran 2 Kota Kediri. Korban lain Suherwanto warga Malang, sopir truk pengangkut amunisi juga mengalami luka-luka. Korban terluka dibagian wajah dan tangan akibat pecahan kaca kendaraan.

Meski proses evakusi sudah selesai, saat ini truk sementara waktu diamankan di Markas Sub Denpom Kota Kediri. Sebelumnya arus lalu lintas yang menghubungkan Kediri-Blitar sempat tersendat akibat kejadian tersebut.[jw]

Exit mobile version