LIPUTAN JATIM

Tidak Diberi Uang Pinjaman, Pria di Sidoarjo Bunuh Ibu Mertuanya Sendiri

Ilustrasi

Liputanjatim.com – Totok Dwi Prasetyo (25), warga Perum Pasengan Asri, Desa Kloposepuluh, Kecamatan Sukodono, Sidoarjo, tega membunuh ibu mertuanya sendiri.

Totok menghabisi nyawa Siti Fadilah (48), warga Desa Ganting, Kecamatan Gedangan, Sidoarjo, yang tak lain adalah ibu mertuanya sendiri karena tidak diberi pinjaman uang.

Kepada penyidik Reskrim Polresta Sidoarjo, Totok mengaku meminjam uang Rp 3 juta untuk keperluan mengambil ijazah istrinya yang bernama Nafisah, anak kedua korban.

Totok datang kerumah mertuanya sekitar pukul 09.00 WIB, dan saat itu korban sedang berada di rumah sendirian. Karena tak diberi pinjaman, pelaku kemudian naik darah dan langsung menghabisi nyawa mertuanya.

Setelah dibunuh, korban dikunci didalam rumah kemudian pelaku lari dan bersembunyi di rumah familinya di Desa Ganting. Korban baru ditemukan pertama kali oleh anak ketiganya, Rabu (26/02/2020) siang sekitar pukul 12.30 WIB.

Saat ditemukan, korban mengalami luka di bagian kepala dan dalam kondisi sudah tidak bernyawa. Dari hasil pemeriksaan polisi, korban meninggal akibat luka dibagian kepala yang disebabkan oleh benturan benda tumpul.

Kepada polisi, Totok mengakui semua kejahatannya, dia juga menceritakan aksi kekejamannya saat menghabisi nyawa ibu mertuanya sendiri.

“Sangat kejam, di dapur itu pelaku kemudian memukulkan tabung gas elpiji 3 kg ke kepala korban,” terang Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Sumardji.

Menurut keterangan pelaku, korban juga menghujami dada dan kemaluan korban dengan gunting. Setelah korban tak bernyawa, pelaku pergi dari rumah dan menguncinya dari luar.[RM]

Exit mobile version