Liputanjatim.com – Peristiwa robohnya sebuah rumah di Ketintang Barat 2 No 6, Surabaya, pada Sabtu dini hari (04/04/2020), menyebabkan dua orang meninggal dunia.
Runtuhnya sebagian bangunan rumah tersebut diduga akibat kontruksi bangunan yang kurang kuat.
Dalam kejadian itu, tercatat ada dua korban meninggal dunia yang diduga terkena reruntuhan bangunan.
Kedua korban tersebut diketahui bernama Didik (40) dan Adi Purwonegoro (38), pekerja yang kebetulan tinggal di rumah itu.
Rumah tersebut diketahu milik seorang pengusaha kontraktor listrik di Surabaya.
Menurut Ipda Hedjen Oktianto, selaku Kanit Reskrim Polsek Gayungan, kejadian yang menelan dua korban jiwa tersebut terjadi sekitar pukul 01.30 WIB.
“Jadi memang pemilik rumah, Pak Suhardjito ini punya usaha kontraktor listrik dan kebetulan ada karyawannya yang tinggal disitu,” katanya.
Sementara kedua korban saat ini sudah dilarikan ke Rumah Sakit Dr Soetomo untuk dilakukan identifikasi.[Cp]