Tak Mau Kalah, Giliran Ponpes Nurut Taqwa Banyuwangi Nyatakan Sikap Dukung AMIN

Liputanjatim.com – Laskar Santri AMIN Indonesia terus memperlebar sayapnya dalam menyasar suara pemilih untuk mencoblos pasangan calon (Paslon) nomor 2 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN).

Muncul lagi deklarasi dukung AMIN dari Laskar Santri kali ini yang datangnya dari Banyuwangi. Bertempat di Pondok Pesantren Nurul Taqwa, para alumni berkumpul melakukan dialog serta koordinasi untuk pemenangan AMIN.

Naijiburrohman Wahid salah satu Pengasuh Ponpes Nurul Jadid, Paiton mengajak semua masyarakat untuk mendukung pasangan AMIN di pilpres 2024 mendatang.

Ajakan tersebut dikatakannya didasarkan kepada saran kiai Lirboyo KH Anwar Mashur yang mengajak semua santri mendukung AMIN.

“Jangan banyak tanya, kalau kyai Lirboyo sudah dawuh agar para santrinya mendukung AMIN,” katanya bertepatan dengan agenda Haul Ponpes Nurut Taqwa, Kecamatan Songgon, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, Selasa, 26/12/2023 malam.

Ia menegaskan, dukungan kepada AMIN harus dilakukan para santri, pasalnya bukan hanya maklumat dari Kiai Anwar, tapi banyak kiai ponpes lainnya melakukan hal yang sama.

Menurutnya, ketika para kiai sudah menyatakan dukungan kepada salah satu paslon. Sebagai seorang santri tidak lagi mempermasalahkan siapa itu sosok  capres-cawapresnya. Jika banground nya sudah santri, tentutanya pasti taat dan manut pada kyai.

“Kyai Ploso juga menyerukan hal yang sama, apalagi Kyai Cholil As’ad. Masyaallah, beliau itu bahkan katanya termasuk yang mendorong Gus Muhaimin untuk berkoalisi dengan Pak Anis,” pungkanya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here