Sebanyak 9.690 Peserta Ikuti Tes Jalur Mandiri Hari Ini di Unair

Unair

Liputanjatim.comUniversitas Airlangga (Unair) kembali menggelar ujian masuk jalur mandiri secara online. Tahapan tersebut berlangsung mulai dari 15-16 Agustus 2020.

Ketua PPMB Unair Ahmad Solihin mengatakan ujian jalur mandiri ini berlangsung secara online mulai dari proses pendaftaran hingga ujian.

“Ujiannya online. Mmulai hari ini dan besok. Semuanya online. Kita awasi terpadu dari sini. Jadi mahasiswanya saat mengerjakan tes kita awasi melalui kamera laptop masing-masing mahasiswa yang terhubung dengan kita,” kata Solihin, Sabtu (15/8/2020).

Dari 9.690 peserta, Solihin merinci ada 7.790 peserta untuk jenjang S1 dan 1.900 peserta untuk jenjang D3 yang mengikuti tes jalur mandiri tersebut.

“Semuanya tes online dari rumah ya, tidak ada yang offline,” jelasnya.

Per hari ini, ada dua sesi tes yang sejak pagi hari. Sesi pertama berlangsung pada pukul 08.00-10.15 WIB. Sesi kedua 11.15-13.30 WIB. Untuk hari ini saja, per sesi diikuti oleh 2.700 peserta.

Sementara untuk besok, Minggu (16/8), ada tiga sesi yang terbagi masing-masing sesi mulai pagi hingga sore hari. Ada 4.290 peserta yang akan mengikuti sesi tersebut.

Sementara itu untuk pembukaan pendaftaran jalur mandiri Unair mulai dari 27 Juli hingga 8 Agustus. Untuk ujian berlangsung pada 15-16 Agustus secara online. Pengumuman Jalur Mandiri sendiri pada 21 Agustus dan daya tampung jalur mandiri Unair 2.484 mahasiswa dan terdiri 44 program studi.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here