Liputanjatim.com – Kunjungan Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartanto ke Menteri Pertahanan yang juga Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto memunculkan isu terbukanya koalisi antar kedua partai.
Hal tersebut mendatangkan komentar dari PKB Jawa Timur. Bendahara PKB Jatim, Fauzan Fuadi mengaku santai saja atas bertemunya kedua ketua partai tersebut. Ia katakan, pertemuan Prabowo-Airlangga adalah hal biasa.
Ia yakin bahwa terjalinnya koalisi antara PKB dan Gerindra tetap solid dalam menghadapi pemilu 2024 mendatang.
“Kalau sekadar silaturrahim, dengan partai apapun saya kira bebas. Kan koridornya sebagai sesama anak bangsa berusaha memberikan yang terbaik untuk tanah air. Kami tetap optimis. PKB Insyaallah konsisten dan komitmen, jadi tidak perlu ada yang dikhawatirkan,” kata Fauzan, Jumat 23 September 2022.
Ketua Fraksi PKB DPRD Jatim ini katakan, kerjasama PKB dengan Gerindra akan tetap beriringan, dan tidak akan ada penghianatan antara keduanya. Apalagi Ketum PKB, Abdul Muhaimin Iskandar dan Prabowo sudah meneken perjanjian kerjasama saat Rapimnas partai Gerindra. “Bersama PKB jelas dikonkretkan dalam bentuk piagam kerjasama,” terang Fauzan.