Pemkot Surabaya Bangun Proyek Cable Car, Bagaimana Kelanjutannya?

Kereta Gantung atau Cable Car akan dipasang di pesisir Kenjeran untuk pengembangan wisata

Liputanjatim.com – Rencananya Pemkot Surabaya akan membangun kereta gantung atau Cable Car di pesisi Pantai Kenjeran. Namun, hingga saat ini proyek pembangunan yang bertujuan pengembangan wisata di pesisir pantai Surabaya tersebut belum juga rampung.

Menurut Kepala Bidang Bangunan dan Gedung Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman Cipta Karya dan Tata Ruang (DPKPCKTR) Iman Krestian mengatakan pembangunan baru masih memasuki tahap pertama. Yakni pemasangan tiang pancang.

“Itu yang mengerjakan PT PP Properti. Nantinya akan melintasi Suramadu,” Jelas Iman kepada awak media, Senin (28/10/2019).

Selain itu, lanjut Iman, pembangunan proyek Cable Car tersebut merupakan Corporate Social Responsibility (CSR) dari pengembang. Karena itu, pihaknya belum bisa memastikan kapan proyek tersebut akan rampung.

Namun, berdasarkan informasi yang ia terima, harapannya proyek tersebut akan selesai tahun ini. “Harusnya tahun ini selesai. Dan sudah datang semua Cable Car,” tambahnya.

Cable Car tersebut, didatangkan langsung dari Cina. Namun, Iman belum bisa merinci secara detail berapa jumlah kereta gantung yang didatangkan.

“Didatangkan dari China. Karena daerah lain sudah tidak ada produsen,” pungkasnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here