Pemkab Sidoarjo Gelar Syukuran Piala Adipura Bersama Ratusan Petugas Kebersihan

Liputanjatim.com – Pemerintah Kabupaten Sidoarjo kembali meraih penghargaan Adipura setelah terakhir kali meraihnya 4 tahun silam, atau tepatnya pada tahun 2017 lalu.

Capaian ini disyukuri oleh Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali dengan menggelar tumpengan bersama ratusan petugas kebersihan dari DLHK Pemkab Sidoarjo di Pendopo Delta Wibawa, Selasa (28/02/2023) malam.

Bupati Muhdlor memberikan apresiasi setinggi-tingginya atas kerja keras petugas kebersihan dalam menjaga kebersihan Kota Delta. Ia bahkan menyebut mereka sebagai Pahlawan Adipura yang sebenarnya.

“Saya mengapresiasi setinggi-tingginya kepada para petugas kebersihan yang sudah melaksanakan tugasnya dengan sebaik-baiknya,” sampai Bupati Muhdlor.

Ia menyampaikan, para petugas kebersihan yang dijulukinya sebagai ‘Satrio Resik’ itu telah konsisten menjaga kebersihan Kota Delta selama kurun waktu Tahun 2022.

Terlebih dalam gelaran Peringatan 1 Abad NU kemarin. Ia melihat para Satrio Resik bekerja keras tanpa kenal lelah membersihkan area GOR dan sekitarnya yang menjadi tempat berkumpulnya jutaan jamaah itu.

Menurutnya, momen itu menjadi salah satu tantangan besar yang berhasil dijawab dengan prestasi gemilang oleh para ratusan Satrio Resik.

“Sebelum dan setelah acara 1 Abad NU semua berjalan lancar. Semua itu karena adanya peran dari petugas kebersihan yang sigap,” ujar Bupati yang akrab disapa Gus Muhdlor ini.

Ia berharap, semangat para petugas kebersihan dapat menjalar ke seluruh masyarakat Sidoarjo. Karena masih banyak warga yang masih belum sadar akan kebersihan lingkungan sekitar.

Untuk itu, ia mengajak semua pihak untuk bersama-sama menjaga lingkungan. Dimulai dari lingkungan sekitar yakni dengan cara mengubah cara pandang akan kebersihan.

“Semua harus dimulai dari diri sendiri, lingkungan sendiri dan bersama-sama dalam mewujudkan lingkungan yang bersih. Sehingga momen keberhasilan seperti ini dapat semakin dirasakan dampaknya,” ungkap Gus Muhdlor.

Piala Adipura itu sendiri diserahkan langsung oleh Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI Siti Nurbaya kepada Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor di Jakarta, Selasa (28/02/2023).

Dalam kurun waktu 2021-2022 Pemkab Sidoarjo dinilai mampu melakukan perubahan siginifikan terkait kebersihan dan lingkungan hidup. Mulai dari penataan taman, pemanfaatan ruang terbuka hijau, hingga optimalisasi pengelolaan sampah yang ada di TPA Jabon.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here