Liputanjatim.com – Polresta Sidoarjo menggelar pemeriksaan kesehatan dan tes urine kepada sopir dan kondektur Bus angkutan mudik 2023 di Terminal Purabaya Bungurasih, Selasa (18/04/2023).
Para kru bus satu per satu diperiksa secara bergantian. Mulai dari tes urine, pengecekan tensi darah, pengecekan kadar gula darah hingga pemeriksaan alkohol dalam tubuh.
Pemeriksaan itu dilaksanakan dalam rangkaian Operasi Ketupat Semeru 2023 untuk memastikan kesehatan awak Bus sekaligus mengantisipasi adanya penggunaan atau penyalahgunaan narkoba atau obat-obatan terlarang.
Tujuannya adalah untuk memastikan kesiapan para awak Bus dalam membawa penumpang selama arus mudik lebaran Idul Fitri Tahun 2023.
“Dari tes urine yang sudah berjalan, belum ada hasil positif,” sampai Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Kusumo Wahyu Bintoro didampingi Kasatresnarkoba Kompol Rudy Prabowo saat meninjau pemeriksaan kesehatan.
Ia menjelaskan, pemeriksaan kesehatan dan tes urine untuk para sopir Bus ini dilakukan secara acak. Nantinya juga akan dilakukan di waktu lain secara mendadak.
Bila nanti ada yang positif, lanjutnya, kru Bus akan diperiksa lebih lanjut dan dikordinasikan dengan PO bus agar yang bersangkutan tidak diijinkan mengendarai bus terlebih dulu.
Ia berharap pemeriksaan tersebut dapat mencegah terjadinya laka lantas yang diakibatkan kelalaian sopir bus dalam penggunaan atau penyalahgunaan narkoba atau obat-obatan terlarang.
Sehingga secara tidak langsung dapat memberikan rasa nyaman dan aman kepada para penumpang. Serta menjadikan kelancaran arus mudik serta balik pada lebaran tahun ini.
“Adanya kegiatan ini diharapkan kondisi kru Bus selalu terpantau sehat dan penumpang pun aman dan merasa nyaman,” tutur mantan Wakapolresta Banyuwangi ini.