Menang Telak atas Myanmar, Indra Sjafri Sebut Timnas U-22 Masih Ada PR

Liputanjatim.com – Timnas Indonesia U-22 tampil impresif saat berhadapan dengan Myanmar dalam matchday kedua Grup A Sea Games 2023 di Stadion Nasional Olimpiade, Phnom Penh Kamboja, Kamis (04/05/2023).

Mereka menang telak atas pasukan negeri seribu pagoda dengan skor akhir 5-0. Gol masing-masing dicetak oleh Marselino Ferdinan (9′), Ramadhan Sananta (31′ penalti dan 60′), Fajar Fatturrahman (73′), dan Titan Agung (87′).

Meski menang besar, pelatih Indra Sjafri mengaku masih terdapat Pekerjaan Rumah dalam permainan anak asuhnya. Terdapat taktik yang belum bisa dijalankan dengan baik oleh Rizky Ridho dkk.

“Kami masih ada sejumlah kesalahan di grup taktikal, termasuk individual dalam memutuskan apa dan kapan yang terbaik untuk dilakukan,” ungkapnya usai pertandingan.

Untuk itu, ia bakal segera melakukan evaluasi tim untuk membenahi permasalahan tersebut. Utamanya dalam menghadapi laga selanjutnya melawan Timor Leste.

“Tentu itu akan kami perbaiki di laga melawan Timor Leste. Yang jelas kami berkeinginan kualitas tim U-22 Indonesia dari pertandingan ke pertandingan bisa lebih baik,” tambahnya.

Termasuk juga melakukan rotasi pemain untuk memberikan jam bermain kepada seluruh punggawa. Lebih dari itu, rotasi pemain dilakukan untuk mencari starting eleven idaman.

Hal itu dilakukannya sebagai persiapan menatap laga semifinal dan final untuk memuluskan jalan menggapai medali Sea Games 2023.

“Pertandingan di grup akan ada rotasi pemain, bukan dalam rangka recovery, karena recovery kita cukup panjang. Tapi dalam rangka untuk mencari dream team, untuk nanti Insya Allah tampil di semifinal dan final,” jelasnya.

Ia menyebut, saat ini sudah ada 14 pemain yang dipercaya olehnya untuk menjadi starting eleven. Nantinya akan ada lebih banyak pemain untuk kesempatan yang sama.

Dengan begitu, Indra Sjafri akan lebih leluasa untuk memilih kesebelasan idaman untuk menatap laga semifinal dan final Sea Games 2023.

Pasukan Garuda Muda selanjutnya akan menghadapi Timor Leste pada laga ketiga Grup A SEA Games 2023 yang dijadwalkan pada Minggu (07/05/2023) mendatang.

Saat ini, mereka nyaman bercokol di puncak klasemen Grup A dengan mengumpulkan enam poin. Mereka mencetak total delapan gol dan belum pernah kebobolan.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here