Kota Pasuruan Nyatakan Kesiapannya Sebagai Tuan Rumah MTQ Jawa Timur 2023

Liputanjatim.com – Puluhan ribu warga Kota Pasuruan dan sekitarnya memadati Stadion Untung Suropati dalam kegiatan Jatim Bersholawat bersama Habib Syech bin Abdul Qodir Assegaf, Selasa (01/11/2022). Kapasitas stadion yang terbatas, membuat ribuan warga meluber hingga ruas jalan sekitaran stadion.

Sekda Provinsi Jawa Timur Adhy Karyono yang hadir mewakili Gubernur Jawa Timur menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bagian dari rangkaian peringatan HUT Pemprov Jatim Ke-77 dan Hari Santri Nasional Tahun 2022.

Dirinya mengungkapkan bahwa ikhtiyar lahiriah sebagaimana yang dilakukan oleh Pemprov maupun Pemkot dan Pemkab di Jawa Timur, tidaklah cukup untuk melaksanakan sebuah pembangunan.

“Pembangunan harus diiringi dengan ikhtiyar batiniyah seperti Sholawat bersama yang kita lakukan malam ini,” tuturnya.

Dirinya berharap lewat sholawat yang dilantunkan bersama-sama dapat mengetuk pintu langit untuk bisa menurunkan keberkahan. 

“Dengan Sholawat semoga kekuatan dan keselamatan senantiasa tercurahkan untuk seluruh masyarakat dan pemerintah Provinsi Jawa Timur,” imbuh Adhy.

Sementara itu, Walikota Pasuruan Syaifullah Yusuf dihadapan puluhan ribu Syecher Mania menyatakan kesiapan Kota Pasuruan sebagai Tuan Rumah MTQ Jawa Timur Ke-XXX Tahun 2023 mendatang.

Menurutnya ditetapkannya Kota Pasuruan sebagai tuan rumah MTQ Jawa Timur adalah kehormatan dan kebanggan bagi seluruh warga Kota Pasuruan.

Walikota yang akrab disapa Gus Ipul ini memastikan bahwa persiapan-persiapan menuju pelaksanaan agenda dua tahunan Pemprov tersebut terus dilakukan oleh Pemkot Pasuruan. Dengan istilah bersih-bersih, Gus Ipul menggambarkan bahwa Pemkot beserta seluruh warga tengah melakukan persiapan besar untuk menyambut tamu kehormatan, yaitu MTQ Jawa Timur Ke-XXX Tahun 2023.

“Kita mulai kepanitiaan ini dengan bersih-bersih supaya Kota Pasuruan menjadi nyaman untuk para tamu saat pelaksanaan MTQ nanti tahun depan,” imbuh Gus Ipul.

Ia mengingatkan bahwa pelaksaan gelaran tersebut sudah semakin dekat tinggal menghitung bulan saja. Untuk itu, Ia berharap semangat bersih-bersih dapat semakin digencarkan oleh seluruh elemen masyarakat Kota Pasuruan, sehingga dapat mensukseskan Kota Pasuruan sebagai tuan rumah MTQ Jawa Timur Ke-XXX.

1 KOMENTAR

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here