LIPUTAN JATIM

Kiai Sepuh Jatim Titip Beberapa Hal ke Cak Imin, Apa Saja Isinya?

Liputanjatim.com – Bacawapres dari bacapres Anies Baswedan, A Muhaimin Iskandar mengaku mendapat beberapa amanah dari pertemuannya dengan para kiai sepuh Jawa Timur.

Dalam pertemuannya dengan para kiai sepuh, Cak Imin diminta untuk tetap konsisten menjalankan ajaran Nahdlatul Ulama (NU) dan Ahlussunnah wal Jamaah (Aswaja), khususnya dalam berbangsa dan bernegara.

“Satu istiqomah dan konsisten dengan nilai-nilai perjuangan NU dan Aswaja,”

Ketum PKB ini juga diharapkan terus berjuang memperbaiki nasib bangsa kepada yang lebih baik. Ia diminta memperjuangkan nasib orang kecil yang tertindas untuk diangkat derajatnya. “Perjuangkan nasib orang paling menderita dan miskin,”

Ia juga mengatakan bahwa dalam perjalanan politiknya di Jatim, diakui dukungan terus menguat kepadanya. Lebih-lebih yang datang dari para kiai sepuh, salah satunya dari pengasuh dari Pondok Pesantren Al-Falah Ploso, KH Nurul Huda Jazuli.

“Alhamdulillah Kiai Huda, kiai yang paling sepuh di NU ini mendoakan dan insyaAllah memberikan dukungan,” ujarnya.

Ia menilai dalam setiap kunjungan di daerah di Bumi Majapahit ini ternyata berbuah manis. Terbukti dengan geliat dukungan masyarakat kepadanya yang semakin menguat.

“Alhamdulillah sangat bergeliat, menggairahkan, dan terimakasih semangat teman-teman yang menginginkan perubahan,” pungkasnya.

Exit mobile version