LIPUTAN JATIM

Ketum dan Waketum PP IPNU Hadiri Pelantikan IPNU Babat di Unisda Lamongan

Ketua PP IPNU Asep Irfan Mujahid, saat menghadiri pelantikan IPNU Babat di Universitas Islam Darul Ulum Sukodadi Lamongan Minggu (17/12/2017)

Lamongan, Liputanjatim.com – Pelantikan Pimpinan Cabang Ikatan Pelajar (PC), Putra Nahdlatul Ulama’ (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama’ (IPPNU) Babat, Cabang Babat, Lamongan, dipadati oleh putra-putri Nahdlatul Ulama’. Acara ini dihadiri oleh Ketua PP IPNU Asep Irfan Mujahid, Rektor UNISDA Dr. H. M. Arif Hasbullah, dan M.Hum, Fathur Rozi Camat Sukodadi. Pelantikan bertempat di Universitas Islam Darul Ulum Sukodadi Lamongan Minggu (17/12/2017).

Ketua terpilih PC IPNU IPPNU Babat Habib Jailani, Berjanji akan mengaktifkan kembali PAC-PAC yang telah lama vakum karena PAC, PK, maupun PR adalah kekuatan dari PC IPNU IPPNU BABAT untuk membawa IPNU dan IPPNU menjadi organisasi yang bisa menciptakan kader-kader berkualitas, mencetak kader-kader pelajar yang berakhlaqul karimah serta berkarakter.

Sementara itu, Syufaat, selaku Ketua PC. LP, MA’ARIF NU Babat yang juga hadir dalam acara tersebut mengatakan, IPNU dan IPPNU adalah kader NU yang harus didukung dan tidak boleh dihalang-halangi. NU bisa Bagus, NU bisa Jaya, maka Kader harus bagus dan kader itu dimulai dari IPNU dan IPPNU.

Perlu diketahui, prosesi pelantikan ini langsung dilakukan oleh Asep, selaku Ketua Umum PP IPNU. Pada kesempatan tersebut, Asep juga mengatakan kepada PC IPNU dan IPPNU Babat bahwa, tantangan kita sebagai pengurus baru adalah bagaimana mempertahankan prestasi-prestasi organisasi yang sudah diukir pengurus domisioner, segaligus menggali inovasi baru, melahirkan berbagai pendekatan program dengan pembacaan yang utuh terhadap tantangan kekinian, tantangan yang dihadapi oleh pelajar dan santri dihadapan kita. Dengan begitu, akan melahirkan sikap kritis, pemikiran kritis yang akan diikuti oleh langkah-langkah yang inovatif untuk bagaimana caranya kita selaku organisasi menjawab berbagai tantangan-tantangan tersebut.

Wakil Ketua Umum PP IPNU, Imam Fadlli, yang juga hadir ikut memberikan sambutannya, menurut Fadlli, selama dua tahun ini PC IPNU-IPPNU Babat mampu melakukan kaderisasi dan pengaktifan organisasi dengan baik.

“Alhamdulillah selama 2 tahun ini, PC IPNU IPPNU Babat saya lihat mampu melaksanakan kaderisasi dan pengaktifan organisasi di wilayah selatan. Seperti di Kecamatan Bluluk dan Sukorame yg sdh melakukan Masa Kesetiaan Anggota dan pengaktifan Ranting2 di wilayah tersebut”. Terang Fadlli yg juga mantan Ketua PW IPNU Jawa Timur ini.

Fadlli juga mengatakan, kaderisasi & penguatan organisasi harus di tingkatkan lagi, serata memperkuat jamiyah dan semakin masifkan kaderisasi di wilayah selatan. “Pokoknya di wilayah selatan harus menjadi garapan serius Rekan dan Rekanita PC IPNU IPPNU Babat pada periode saat ini,” tambahnya.[Feny]

Exit mobile version