Kembali ke Lamongan, Aji Santoso Siap Bangkitkan Persela di Liga 2

Liputanjatim.com – Persela Lamongan resmi memperkenalkan Aji Santoso sebagai pelatih kepala untuk musim kompetisi Liga 2 2025/2026. Pengumuman tersebut disampaikan langsung oleh Presiden klub, Fariz Julinar Maurisal, melalui akun Instagram pribadinya pada Kamis, 17 April 2025.

Dalam unggahan itu, Fariz tampak berpose bersama Aji Santoso, sosok yang dikenal luas di kancah sepak bola nasional, baik sebagai pemain legendaris maupun pelatih berpengalaman. 

Aji bukan nama baru bagi Persela maupun masyarakat Lamongan, karena ia telah beberapa kali menjadi bagian dari klub tersebut.

Menariknya, pengumuman ini bertepatan dengan hari ulang tahun Persela. Fariz menyelipkan pesan harapan sekaligus tekad untuk mengembalikan kejayaan klub yang dijuluki Laskar Joko Tingkir.

Kita semua masih mempunyai mimpi yang sama yaitu membawa Persela kembali ke kasta tertinggi Liga Indonesia dan begitupun juga saya akan selalu Setia Bersamamu,” tulis Fariz dalam caption unggahannya.

Musim lalu, Aji Santoso nyaris mengantar PSPS Riau promosi ke Liga 1. Namun, ambisi itu terhenti di babak semifinal play-off usai mereka kalah dari Perseijap Jepara.

Sebagai pemain, Aji dikenal sebagai salah satu bek kiri terbaik Indonesia. Ia pernah menjadi kapten Timnas dan turut mempersembahkan medali emas SEA Games 1991 untuk Merah Putih. 

Setelah gantung sepatu, ia melanjutkan karier sebagai pelatih dan sempat menangani klub-klub besar seperti Persebaya Surabaya, Arema FC, serta Timnas Indonesia U-23.

Salah satu pencapaian terbaiknya adalah membawa Persebaya promosi ke Liga 1 pada tahun 2017, serta menuntaskan musim 2019 sebagai runner-up Liga 1.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here