Kecelakaan Motor vs Mobil di Bojonegoro, Pengendara Motor Meninggal Dunia

Bojonegoro

Liputanjatim.com – Kecelakaan kembali terjadi di Kabupaten Bojonegoro. Kecelakaan antara motor kontra mobil ini, terjadi di jalan sawah Tanjungharjo-Kedaton turut Desa Tanjungharjo, Kecamatan Kapas, Bojonegoro, Kamis (13/3).

Pemotor yang meninggal dunia di TKP ini, yakni Joko Darwanto (44) asal Kecamatan Temayang yang mengendarai motor Vario No. Pol S-XXXX-DS. Sedangkan, mobil minibus Panter No pol L-XXXX-DW dikendarai MHY (53) asal Kecamatan Kanor, Bojonegoro.

Kanit Penegakan Hukum (Gakkum) Satlantas Polres Bojonegoro, Ipda Septian Nur Pratama mengungkapkan, kejadian tersebut bermula saat pengendara Motor Honda Vario, melaju dari arah Utara ke selatan.

Sedangkan, minibus Isuzu Panter melaju dari arah timur ke barat. Ipda Septian menjelaskan, kedua kendaraan tersebut, melaju dengan kecepatan tinggi. Hingga sampai di TKP, keduanya tak bisa melakukan pengereman.

“Saat sampai di perempatan, keduanya tak berhasil mengerem, sehingga terjadilah kecelakaan antara kedua kendaraan tersebut,” ungkap Septian, jumat (14/3/2025).

Ia membeberkan, akibat dari kecelakaan tersebut, pengemudi motor Vario langsung meninggal di TKP, dan dilarikan ke RSUD Sosodoro Djatikoesoemo Bojonegoro untuk mendapatkan penanganan medis.

Tak hanya itu, akibat kecelakaan ini, kedua korban juga mengalami kerugian materiil, karena motor dan mobil yang digunakan, mengalami kerusakan yang lumayan. Kerugian yang diakibatkan laka ini, ditaksir mencapai Rp10 juta.

“Kedua kendaraan saat ini diamankan di Kantor Satlantas Polres Bojonegoro,” pungkasnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here