Liputanjatim.com – Kecelakaan maut terjadi di Jalan Raya Ploso-Kudu, Dusun Ploso, Desa Ploso, Kecamatan Ploso, Kabupaten Jombang, pada Jumat (7/2/2025) sekitar pukul 21.00 WIB. Insiden tragis ini merenggut nyawa seorang pelajar berusia 15 tahun, MK, warga Desa Ploso, Kecamatan Ploso, Jombang.
Peristiwa ini bermula ketika korban mengendarai sepeda motor Honda GL dengan nomor polisi S-6785-OBR dari arah Ploso menuju Kudu. Di saat yang bersamaan, sebuah truk Dyna bernomor polisi L-8115-YC yang dikemudikan oleh Eko Febri Nurrochman (27), warga Desa Sukorejo, Kecamatan Perak, Jombang, melaju dari arah berlawanan, yakni dari Kudu menuju Ploso.
Menurut keterangan saksi mata, Febrian Putra Bayangkara (22) dan Angel (24), kecelakaan terjadi karena korban diduga kurang memperhatikan kendaraan lain yang datang dari arah berlawanan. Akibatnya, tabrakan pun tak terhindarkan.
“Pengendara motor sepertinya kurang waspada terhadap kendaraan yang datang dari depan, sehingga terjadi tabrakan. Korban terpental, dan motornya mengalami kerusakan parah,” ujar Febrian saat ditemui, Sabtu (8/2/2025).
Akibat benturan keras, MK mengalami luka serius dan segera dilarikan ke RSUD Jombang. Namun, nyawanya tidak dapat diselamatkan. Sementara itu, sopir truk, Eko Febri Nurrochman, diketahui tidak mengalami luka-luka.
Kendaraan yang terlibat kecelakaan telah diamankan di Satlantas Polres Jombang untuk keperluan penyelidikan lebih lanjut.
Kanit Gakkum Satlantas Polres Jombang, Ipda Siswanto, mengimbau masyarakat agar selalu berhati-hati saat berkendara, terutama di malam hari.
“Kami mengingatkan pengendara untuk selalu mematuhi rambu lalu lintas dan lebih waspada saat berkendara, terutama pada malam hari,” ujar Ipda Siswanto.
“Saat ini, kendaraan yang terlibat sudah kami amankan sebagai barang bukti, dan kami masih melakukan penyelidikan terkait penyebab utama kecelakaan,” tutupnya.