Liputanjatim.com – Capres-cawapres nomor urut 3 Ganjar – Mahfud mengahdirkan artis koplo dan sinden nyentrik. Acara ini dihadiri oleh para kader PDI Perjuangan se-Jawa Timur di GOR Delta Sidoarjo, Minggu (21/1/2024).
Menurut peserta yang ikut hadir dalam kampanye ini menghadirkan suasana yang meriah karena ada penyayi koplo dan sinden jawa,” kata Kurniawan dengan penuh antusias.
Selain itu, Ketua DPD PDI Perjuangan Jatim M.H. Said Abdullah juga mengatakan bahwa pihaknya telah menginstruksikan jajaran kepengurusan dari tingkat kabupaten hingga ranting (setingkat desa) untuk menghadiri kampanye akbar.
“Kami instruksikan DPC dari 38 kabupaten dan kota se-Jatim, serta seluruh caleg bersama kader dan simpatisan hingga tingkat desa untuk mengikuti kampanye pada hari ini,” ujar Said ini.
Ketua DPR RI ini menambahkan bahwa perintah menghadiri kampanye bertajuk Hajatan Rakyat untuk mendengarkan secara langsung paparan visi dan misi dari Capres RI Ganjar.
Hajatan rakyat, lanjut dia, simbolisasi kesatuan warga dari berbagai penjuru Jawa Timur. Dengan antusiasme yang luar biasa, rakyat bersatu untuk mengawal kemenangan pemimpin terbaik yang telah membuktikan rekam jejak, menyajikan program kerja terpercaya, dan menunjukkan sikap yang paling baik.
“Sekaligus membulatkan tekad untuk terus menggalang dukungan rakyat guna memenangi pemilu yang tinggal beberapa hari lagi,” tambahannya.
Kegiatan bertajuk Hajatan Rakyat ini menghadirkan kader dari perwakilan partai, baik dari unsur partai pengusung maupun kelompok-kelompok sukarelawan pendukung.