LIPUTAN JATIM

Jalani Laga Pembuka di Kandang Sendiri, Deltras FC Bertekad Amankan 3 Poin

Liputanjatim.com – Delta Putra Sidoarjo (Deltras FC) akan menjamu Persewar Waropen dalam laga pembuka Liga 2 Musim Kompetisi 2022/2023 di Gelora Delta Sidoarjo pada Senin (29/08/2022).

Dalam laga nanti, klub berjuluk The Lobster itu akan menurunkan tim dengan kekuatan penuh. Seluruh pemain berada dalam kondisi terbaik. 

“29 pemain yang kami miliki saat ini berada dalam kondisi fit dan siap bertanding,” terang pelatih Deltras FC, Ibnu Grahan saat Pre-match konpress pada Minggu (28/08/2022).

Baca Juga: Hadapi Deltras Sidoarjo, Pelatih Persewar: Kami Tidak Gentar Hadapi Tuan Rumah

Meskipun belum pernah bertemu sebelumnya, Ia mengatakan telah mengantongi gambaran gaya permainan Persewar Waropen. Deltras FC telah menyiapkan strategi untuk mengambil poin penuh di kandang sendiri.

“Seperti halnya tim papua yang lain, Persewar mempunyai gaya permainan cepat dan kuat. Beberapa pemain mereka juga adalah para pemain yang memperkuat tim PON Papua. Kita akan antisipasi,” tegasnya. 

Ibnu Grahan melanjutkan, bermain dihadapan ribuan supporter sendiri akan menambah semangat juang para pemainnya. Ia optimis dapat meraih poin penuh pada laga pembuka tersebut.

“Kita harap Delta Mania dapat datang meramaikan pertandingan agar para pemain, pelatih dan staf dapat semakin termotivasi untuk memenangkan pertandingan,” harapnya.

Sementara itu, pemain Deltras FC Crah Eka Angger mengatakan bahwa semua pemain sudah tidak sabar untuk bertanding pada laga itu.

Ditanya tentang kekuatan lawan, ia mengatakan bahwa semua tim di Liga 2 mempunyai kekuatan yang sama bagusnya. Semua pemain akan berjuang untuk mengambil tiga poin pada laga pembuka di kandang sendiri. 

“Bertanding di kandang sendiri tidak membuat kita meremehkan lawan. Kita sudah tingkatkan komunikasi antar pemain. Semua pemain pingin laga home ini harus menang,” pungkasnya.

Exit mobile version