Idul Adha, DPW PKB Jatim Berkurban Puluhan Kambing dan Sapi Super

Panitai qurban DPW PKB Jatim saat memotong hewan qurban sebelum dibagikan

Liputanjatim.com – Menyambut Hari Raya Idul Adha 2020, DPW PKB Jawa Timur berkurban 4 ekor sapi kualitas super dan puluhan kambing. Dan 2 ekor sapi diserahkan kepada PWNU Jatim sebagai sumbangan dari DPW PKB Jawa Timur.

Ketua Panitia kurban DPW PKB Jatim, Ari Ashari Rangkuti mengatakan, penyembelihan hewan kurban kali ini diperuntukan kepada warga yang terdampak Covid-19.

“Alhamdulilah PKB Jatim menyelenggarakan kurban di tengah pandemi Covid-19. Daging kurban ini sesuai dengan perintah Ketua DPW PKB Jatim akan disalurkan kepada yang membutuhkan seperti guru ngaji, keluarga pra sejahtera dan masyarakat sekitar,” kata Ari, Jumat (31/7/2020).

“Tidak hanya itu saja, sebanyak 2 ekor sapi kami sumbangkan kepada PWNU Jatim,” timpalnya.

Selain itu, selama proses penyembelihan hewan kurban hingga pembagian protokol Covid-19 tetap diperhatikan.

“Jangan sampai momentum qurban menjadi kluster baru gara-gara tidak mengindahkan protokol kesehatan,” jelas Ketua Ta’mir Masjid Darussalam tersebut.

Terkait tekhnis penyerahan hewan kurban, menurut Ari, akan diserahkan melalui perwakilan warga untuk menghindari kerumunan.

“Untuk penyerahan hewan kurban akan kami bagikan kepada perwakilan warga. Hal ini untuk menghindari kerumunan warga,” pungkasnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here