LIPUTAN JATIM

DPRD Jatim Minta Evaluasi Safety Kawah Ijen Buntut Jatuhnya Turis

Anggota Fraksi PKB DPRD Jawa Timur Ubaidillah

Liputanjatim.com – Seorang turis wanita asal China, dikabarkan tewas setelah terjatuh ke jurang Kawah Ijen pada Sabtu (20/4/2024). Peristiwa ini pun mendapat sorotan terkait dengan keselamatan (safety) dan keamanan (security) dari tempat wisata tersebut.

Salah satunya seperti yang disampaikan anggota DPRD Jawa Timur, Ubaidillah. Ia meminta semua pihak agar melakukan evaluasi mendalam terkait keselamatan dan keamanan di Kawah Ijen.

“Kami mengucapkan bela sungkawa dan turut sedih atas meninggalnya wisatawan China di Kawah Ijen. Peristiwa ini harus menjadi pengingat bagi semua pemangku kepentingan untuk melakukan evaluasi mendalam terkait safety (keselamatan) dan keamanan di Kawah Ijen,” kata Ubaidillah, Kamis 25 April 2024.

Ubaidillah menekankan bahwa Kawah Ijen merupakan destinasi wisata terkenal di dunia dengan keindahan alamnya yang unik. Oleh karena itu, perlu disediakan tempat atau spot-spot foto yang lebih aman bagi wisatawan.

“Tentunya harus kita sediakan tempat, spot foto-foto ataupun yang ke depan lebih safety lagi, agar tidak terjadi peristiwa-peristiwa seperti ini,” pintanya.

Untuk itu, Ubaidillah juga meminta Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) agar mengambil langkah konkrit dalam meningkatkan keamanan wisata di Kawah Ijen.

“Kawah Ijen termasuk salah satu destinasi wisata yang mendunia. Perlu ada pemikiran mendalam terkait dengan sistem penganggarannya untuk meningkatkan kelayakan, keamanan, dan kenyamanan bagi wisatawan,” ujarnya.

Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini berharap kepada semua pihak, khususnya pemerintah pusat, provinsi, dan kabupaten, untuk serius melakukan perbaikan terkait fasilitas dan pengawasan di Kawah Ijen.

“Unsur safety harus didahulukan. Jangan sampai kita memanjakan wisatawan tapi tidak memperhatikan keselamatan mereka,” jelasnya.

Meskipun demikian, Ubaidillah memastikan bahwa Kawah Ijen masih aman untuk dikunjungi. Karena itu, wisatawan diimbau agar tidak perlu takut datang ke Kawah Ijen.

“Kawah Ijen sampai hari ini masih layak untuk dikunjungi. Jadi jangan takut untuk berkunjung ke Kawah Ijen,” tandasnya.

Exit mobile version