Pamekasan, liputanjatim.com – Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKP-SDM) Pamekasan Lukman Hedi Mahdia menyampaikan bahwa pendaftar CPNS di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pamekasan tahun 2018 ini diluar prediksinya. Dengan jumlah kuota yang tersedia untuk CPNS sebanyak 340 orang, namun yang mendaftar mencapai angka 10.086 orang.
“Pelamar membeludak dan di luar prediksi,” Lukman, Rabu (17/10/2018).
Pendaftaran untuk CPNS di lingkungan Pemkab Pamekasan ditutup pada tanggal 15 Oktober kemarin. Selanjutnya akan dilakukan verifikasi berkas yang sudah masuk. “Untuk pendaftaran sudah resmi ditutup sejak tanggal 15. Sekarang masih proses atau tahap verifikasi berkas sampai tanggal 20 (Oktober 2018) mendatang,” terangnya.
Lukman menjelaskan, pelamar CPNS di lingkungan kerjanya tidak hanya berasal dari Kabupaten Pamekasan, namun juga dari kabupaten lain seperti Sumenep, Bangkalan dan Sampang. “Jumlah pelamar kebanyakan berasal dari luar daerah (Pamekasan), terlebih kuota formasi umum juga lebih banyak dari formasi khusus,” jelasnya.