Liputanjatim.com – Sebuah rumah di Dusun Rejoso, Desa Payung Rejo, Kecamatan Kutorejo, Kabupaten Mojokerto ludes dilahap si jago merah. Api diduga berasal dari peristiwa korsleting listrik. Beruntung tidak ada korban jiwa dari insiden kebakaran tersebut.
Api pertama kali diketahui pemilik rumah, Ason Rosiadi. Korban melihat api muncul di salah satu bagian dalam bangunan rumah pada, Kamis (14/10/2021) sekira pukul 07.00 WIB. Dibantu warga sekitar, pemilik melakukan pemadaman dengan alat seadanya namun api semakin membesar.
Tak lama, dua unit mobil pemadam kebakaran (Damkar) milik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Mojokerto tiba di lokasi. Sekitar satu jam kemudian, petugas damkar berhasil memadamkan api yang membakar rumah dengan ukuran 12×35 m² tersebut.
Kepala Bidang (Kabid) Kedaruratan dan Logistik, BPBD Kabupaten Mojokerto, Djoko Supangkat mengatakan, kebakaran diduga terjadi karena konsleting listrik.
“Rumah dengan ukuran luas 12×35 m² habis terbakar. Kebakaran ini dalam penanganan Polsek Kutorejo,” tandasnya.