Di Mojokerto, Personil Banser Dilibatkan Dalam Pengamanan Nataru

Apel gelar pasukan Operasi Lilin Semeru 2020

Liputanjatim.com – Jelang perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 600 personil gabungan diterjunkan untuk menjaga keamanan seperti tindak kriminal hingga balap liar dan tawuran antarkelompok. Termasuk, dalam menjaga keamanan gereja, pasukan Barisan Ansor Serbaguna (Banser) dari NU juga disiagakan untuk menjaga perayaan natal di gereja-gereja berjalan kondusif.

Kapolres Mojokerto AKBP Dony Alexander mengatakan, dilibatkannya personil Banser dalam perayaan natal tahun ini sebagai wujud toleransi antar umat beragama di Bumi Majapahit tersebut.

“Kami libatkan Banser itu salah satu wujud kerukunan dan toleransi beragama di Kabupaten Mojokerto,” ungkap Dony kepada wartawan usai apel gelar pasukan Operasi Lilin Semeru 2020 di Mapolres Mojokerto, Jalan Gajah Mada, Kecamatan Mojosari, Senin (21/12/2020).

(Baca Juga: https://www.liputanjatim.com/gegerkan-warga-jasad-utuh-di-banyuwangi-berprofesi-marbot-masjid/)

Selain itu, menurut Dony, agar perayaan natal berjalan aman pihaknya memperketat penjagaan 50 gereja di wilayah hukumnya. Setiap gereja dijaga 6-8 polisi, 3 TNI, 2 Satpol PP dan 4 Banser serta para relawan.

Sementara itu, Wakapolres Mojokerto Kompol David Prasojo membeberkan, pihaknya juga membuat 5 pos pengamanan (Pospam) dan 1 pos pelayanan (Posyan) untuk menunjang Operasi Lilin Semeru 2020. Meliputi pospam di Trowulan, simpang 5 Kenanten, simpang taman Mojosari, simpang 3 Daplang, simpang 3 Jasem, serta posyan di kawasan wisata Pacet.

“Fokus pengamanan kami selain gereja juga titik keramaian, seperti pusat-pusat perekonomian dan objek wisata,” tambahnya.

David menambahkan, masyarakat diminta untuk tidak merayakan tahun baru untuk mencegah penyebaran Covid-19 di Kabupaten Mojokerto.

“Mari kita bekerjasama menerapkan protokol kesehatan dengan tidak berkerumun,” tandasnya.

1 KOMENTAR

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here