Cokot Kiai Asep Soal Jual Beli Jabatan Kakanwil Jatim, Rommy (Bikin) Blunder Lagi?

Pengasuh Ponpes Amanatul Ummah Kiai Asep Saifuddin Chalim

Liputanjatim.com – Pengasuh Pondok Pesantren Amanatul Ummah Kiai Asep Saifuddin Chalid menegaskan jika dirinya tidak ada sangkut pautnya dengan kasus yang menjerat eks Ketum PPP Romahurmuziy atau Rommy.

Menurutnya, Haris Saifuddin yang menjadi tersangka OTT KPK bersama Rommy hanya sebatas santri yang pernah mondok di Ponpes Amanatul Ummah. Berkenaan dengan “aspirasi” yang dituduhkan oleh Rommy terhadapnya, dirinya menepis klaim tersebut.

“Tidak benar kalau saya dibilang (Romahurmuziy) merekomendasikan nama Haris untuk menjadi Kakanwil Kemenag Jatim. Kalau ditanya siapa Haris, ya saya harus menjawab dia adalah santri saya. Bertahun-tahun dia ngaji ke saya sejak menjadi mahasiswa, tidak ada yang lain kecuali itu,” ungkap Kiai Asep kepada awak media di Ponpes Amanatul Ummah, Jalan Siwalankerto, Surabaya, Jumat (22/3/2019) malam.

Ketika ditanya kedekatannya dengan eks Ketum PPP tersebut, Kiai Asep berdalih jika kedekatannya dengan Rommy hanya sebatas kader partai. Sebab, diakuinya bahwa dirinya baru masuk di partai berlambang Ka’bah tersebut.

“Lho, saya ini kan baru saja di PPP dan itu pilihan saya satu-satunya,” tukasnya.

Untuk itu, bapak dari caleg PPP M Habiburrohman dari dapil 1 ini akan memberikan klarifikasi terhadap tudingan dari Rommy tersebut.

“Dia (Haris) murid saya, hanya itu. Enggak ada rekom. Saya besok akan ke Jakarta untuk memberikan klarifikasi kepada KPK. Tapi saya tidak akan melaporkan Rommy atas tudingannya,” pungkasnya.

Sebelumnya, Setelah ditetapkan menjadi tersangka, eks Ketum PPP Romahurmuziy alias Rommy menyeret nama Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansyah dan Pengasuh Pondok Pesantren Amanatul Ummah KH Asep Saifuddin Chalim dalam pusaran kasus dugaan jual beli jabatan Kakanwil Jatim.

Menurutnya, keterlibatan dua orang penting di Jawa Timur tersebut memiliki andil dalam penempatan posisi Kakanwil Jatim Haris Hasanuddin yang menjadi tersangka OTT KPK.

“Tapi Bahwa meneruskan aspirasi, apa yang saya teruskan bukan main-main. Contoh Haris memang dari awal menerima aspirasi dari ulama seorang Kiai Asep Saifuddin Chalim adalah pimpinan pondok pesantren dan kemudian Bu Khofifah, beliau gubernur terpilih, jelas mengatakan ‘Mas Rommy percayalah dengan Haris karena orang kerja bagus’, sebagai gubernur terpilih beliau mengatakan kalau Mas Haris sudah kenal kinerjanya sehingga ke depan sinergi dengan Pemprov akan lebih baik,” kata Rommy kepada wartawan saat jeda pemeriksaan di gedung KPK, Jl Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Jumat (22/3/2019).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here