LIPUTAN JATIM

Cak Imin Gelar Halalbihalal, Dorong Sinergi Kabinet Merah Putih

Liputanjatim.com – Menteri Koordinator Bidang Pemberdayaan Masyarakat sekaligus Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Muhaimin Iskandar atau yang akrab disapa Cak Imin, menggelar acara halalbihalal di kediamannya yang berlokasi di kawasan Widya Chandra Jakarta Selatan pada Minggu, 20 April 2025.

Acara tersebut dihadiri sejumlah menteri dalam kabinet pemerintahan Prabowo-Gibran. Cak Imin menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antarmenteri demi meningkatkan pola kerja sama di internal pemerintahan.

“Para menteri yang datang diharapkan bisa meningkatkan pola kerja bersama di antara kabinet merah putih ini,” kata Cak Imin di acara Halalbihalal PKB.

Tak hanya mengundang para menteri, Cak Imin juga menyebut bahwa Presiden Prabowo Subianto turut diundang dalam acara tersebut, meski pada akhirnya tidak dapat hadir.

“Kami mengundang juga Pak Prabowo cuma beliau tidak bisa hadir,” ujar Cak Imin.

Namun demikian, Presiden Prabowo tetap memberikan perhatian dengan menyampaikan ucapan selamat atas terselenggaranya acara halalbihalal tersebut melalui sambungan telepon.

“Tadi Pak Presiden juga menelepon saya untuk menyampaikan selamat atas acara halal bihalal hari ini, dan meminta kepada sesama menteri untuk merapatkan barisan,” ujarnya.

Acara halalbihalal ini diharapkan dapat memperkuat sinergi antarpejabat negara demi menyukseskan jalannya pemerintahan ke depan.

Exit mobile version