Liputanjatim.com – Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali meminta masyarakat Sidoarjo untuk bisa ikut mensukseskan Peringatan Satu Abad NU yang dipusatkan Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Selasa (07/02) mendatang.
Menurutnya, menjadi tuan rumah Peringatan Satu Abad NU merupakan satu kebanggaan tersendiri bagi Kabupaten Sidoarjo. Pasalnya, kegiatan tersebut bakal dihadiri lebih dari satu juta jemaat yang datang dari penjuru nusantara dan dunia.
Diperkirakan jemaah atau peserta akan mulai memadati Kabupaten Sidoarjo dengan puncak kedatangannya sehari sebelum kegiatan atau pada Senin (06/02).
Untuk itu, Bupati yang akrab disapa Gus Muhdlor ini berharap agar seluruh warga nantinya dapat menerima para jemaat tersebut dengan ramah.
“Ini adalah kebanggaan bagi kita semua. Mari tunjukan diri sebagai Kabupaten yang ramah bagi tamu-tamunya, yang ujungnya bisa jadi kebanggan Kabupaten Sidoarjo,” ujarnya pada Sabtu (28/01/2022).
Gus Muhdlor juga memohon maaf apabila dalam perjalanan hingga pelaksanaan kegiatan itu banyak gangguan yang ditimbulkan, seperti kemacetan lalu lintas.
Namun ia memastikan bahwa pelayanan publik tetap berjalan saat Peringatan Satu Abad NU digelar, utamanya yang bersentuhan langsung dengan kebutuhan urgent masyarakat seperti layanan kesehatan.
Begitu juga pelayanan publik seperti kepengurusan administrasi tetap beroperasi seperti biasanya. Sementara untuk pelayanan yang tidak bersentuhan langsung dengan publik, akan diberlakukan Work From Home (WFH).
“Jadi untuk Kabupaten Sidoarjo tidak ada libur. Semua ASN work from home (WFH), kecuali kantor-kantor atau instansi pelayanan publik, seperti Rumah Sakit, Dispendukcapil (pencatatan sipil), dan Pengurusan Perizinan tetap buka,” jelasnya.
Hal itu dilakukan untuk mengurangi kepadatan lalu lintas sehingga dapat mendukung perhelatan Peringatan Satu Abad NU agar berjalan dengan sukses.
Peringatan Satu Abad NU yang dipusatkan di Stadion Gelora Delta Sidoarjo itu sendiri bakal dilangsungkan selama 24 jam dengan rangkaian kegiatan yang bermacam.
Selain itu, bakal dimeriahkan juga dengan Bazar UMKM, Karnaval Nusantara, hingga Panggung Hiburan Rakyat.