LIPUTAN JATIM

Angin Kencang Hantam Bondowoso, Pohon Tumbang Timpa Keluarga dan Ganggu Arus Lalu Lintas

Liputanjatim.com – Angin kencang kembali melanda Kabupaten Bondowoso pada Minggu (09/02/2025) petang, menyebabkan pohon tumbang yang merusak fasilitas dan melukai warga. Setidaknya ada tiga titik kejadian pohon tumbang yang dilaporkan dalam waktu bersamaan.

Titik pertama berada di jalan raya Pakisan, disusul dengan kejadian kedua di jalan Raya Pujer, dan ketiga di Desa Kajar, Kecamatan Tenggarang. Di lokasi ketiga, sebuah pohon tumbang menimpa sebuah keluarga yang sedang melintas menggunakan sepeda motor. Korban terdiri dari Arin (5) anak, Mail, dan istrinya Misry (40), yang merupakan warga Pringgodani, Kecamatan Sumberjambe, Jember. Karena luka-luka yang cukup parah, mereka segera dievakuasi ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Dokter Haji Koesnadi Bondowoso untuk mendapatkan perawatan intensif.

Sigit Purnomo, Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bondowoso, menjelaskan bahwa korban segera dievakuasi ke rumah sakit. “Karena mereka terluka, kami evakuasi korban ke rumah sakit,” ujarnya.

Selain menimpa pengendara sepeda motor, pohon tumbang tersebut juga menyebabkan penutupan sementara jalan. Petugas pun terpaksa menutup arus lalu lintas untuk melakukan proses pembersihan dan pemotongan pohon yang tumbang.

Tak hanya itu, angin kencang juga merusak kios warung di Desa Sumber Salam, Kecamatan Tenggarang, Bondowoso. Sebagai langkah tanggap darurat, BPBD Bondowoso melakukan assessment di lokasi kejadian dan menerjunkan Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk menanggulangi pohon tumbang serta memberikan bantuan logistik kepada korban.

Sigit juga menghimbau agar masyarakat lebih berhati-hati saat angin kencang terjadi. “Kami mengimbau agar masyarakat lebih waspada dan berhati-hati selama cuaca buruk ini,” pungkasnya.

Exit mobile version