Ketimbang Mengawal Perolehan Suara, Mas Fu Pilih Blusukan Lagi

Fauzan Fuadi atau akrab disapa Mas Fu (tengah) saat berswafoto dengan anggota HIMPAUDI

Liputanjatim.com – Di saat sebagian caleg masih berkutat dengan form C1 dan pengawalan angka suaranya, berbeda dengan caleg PKB DPRD Provinsi nomor urut 1 dari dapil Bojonegoro-Tuban ini. Pria yang bernama lengkap Fauzan Fuadi ini malah asyik dengan hoby-nya yakni blusukan sekaligus menunjukkan tanggungjawab terhadap daerah pemilihannya.

Hal itu terlihat kala pria yang akrab disapa Mas Fu ini menghadiri acara yang diselenggarakan oleh Himpunan Pendidik Dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini Indonesia (HIMPAUDI) dengan mengangkat tema “Cuci Tangan Pakai Sabun (CPTS) dengan 1000 Anak Usia Dini”.

Dalam sambutannya, Mas Fu mengingatkan jika mengajarkan hidup sehat bagi anak usia dini sangat penting. Sebab, dimulainya pembentukan mental dan karakternya berlangsung saat usia tersebut.

“Pendidikan merupakan salah satu pendongkrak daya tumbuh anak. Utamanya dalam mengajarkan anak agar hidup bersih dan sehat. Oleh karena itu, usia emas inilah yang menjadi daya bentuk karakter serta mental anak,” ungkap mas Fu dalam sambutannya dihadapan para guru Paud di Desa Plumpang Kecamatan Plumpang, Kabupaten Tuban, Rabu (1/5/2019).

Dengan menanamkan sejak dini untuk berlaku sehat dan bersih, ucap Mas Fu, maka generasi masa depan bangsa Indonesia akan cerah.

“Dampaknya bukan untuk kita, melainkan kita bisa melahirkan generasi yang tangguh dan sehat di masa yang akan datang,” sambungnya.

Selain itu, Mas Fu juga mengucapkan rasa terima kasih yang mendalam atas dukungan dan sambutan yang hangat. Tak lupa, Mas Fu mengingatkan jika suara yang disumbangkan oleh masyarakat desa Plumpang tersebut merupakan amanah yang harus dijaganya.

“Saya mengucapkan rasa terima kasih yang mendalam atas sambutan dan dukungannya. Namun, yang harus digaris bawahi adalah bagaimana menjaga amanah yang diberikan panjenengan sekalian kepada saya di parlemen nantinya”, ujar Mas Fu

Sebagai caleg terpilih dari dapil Bojonegoro-Tuban, Mas Fu berjanji akan selalu menjadi pelayan masyarakat. Utamanya dalam memperhatikan kesejahteraan guru Paud yang selama ini kurang diperhatikan oleh pemerintah.

“Alhamdulillah, berdasarkan rekap C1 dan DA1 yang masuk dari Bojonegoro dan Tuban, insya allah perolehan suara saya tidak akan berkurang dari 92.662. Insya Allah PKB sudah dapat memastikan 2 kursi, dan satu diantaranya atas nama saya. Mohon doanya saja, agar proses ini segera selesai sampai penetapan oleh KPU Jawa Timur dalam waktu dekat,” ungkap Ketua LPP DPW PKB Jatim itu.

“Amanah yang telah diberikan ini akan saya pegang dan perjuangkan demi kesejahteraan masyarakat. Utamanya guru Paud yang memiliki tugas untuk menjaga dan mencetak generasi yang cerdas dan tangguh ke depan,” pungkasnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here