Jombang, Liputanjatim.com – Bakal calon wakil Gubernur Jawa Timur, Puti Guntur Soekarno ternyata sangat akrab dengan Dr (HC) Ir. H. Salahudin Wahid (Gus Sholah). Keakraban keduanya terlihat saat cucu proklamator itu sowan ke kediaman Gus Sholah di Pondok Pesantren Tebuireng, Jombang, Minggu (21/01/18).
Sesaat Puti tiba di Pondok Pesantren Tebuireng, Jombang, dia disambut oleh Gus Sholah dan langsung menuju ke kediamannya. Keduanya terlihat akrab ngobrol diruang tamu dengan latar belakang lukisan Gus Dur di belakang Gus Sholah. Sedangkan di belakang Puti juga nampak lukisan Gus Sholah.
Obrolan kedua nampak begitu hangat, Puti yang mengenakan baju putih tidak lupa menyampaikan salam dari bapaknya kepada Gus Sholah yang sama-sama alumni ITB.
“Selain kakek saya (Bung Karno/Soekarno) dan kakek Gus Sholah (KH Hasyim Asyari) bersahabat, bapak saya (Guntur Soekarno) dan Gus Sholah ini kan satu almamater di ITB, saya sampaikan salam solidaritas ITB. Gus Sholah langsung tertawa,” ujar Puti Guntur usai sowan ke kediaman Gus Sholah.
Bahkan ada satu hal yang membuat Puti Guntur terkejut saat ngobrol dengan Gus Sholah. Ternyata Gus Sholah juga merupakan alumni SMA Budi Utomo Jakarta. Jadi pertemuan itu pun menjadi ajang silaturrahim dan reuni sesama alumni yang pernah mengenyam pendidikan di SMA Budi Utomo.
Keakraban yang terjalin itu-pun, Puti mengungkapkan sengaja sowan ke kediaman Gus Sholah untuk meminta doa restu maju sebagai calon wakil Gubernur Jawa Timur.
“Saya meminta doa restu sekaligus sekaligus menyampaikan salam bapak saya ke Gus Sholah,” ungkapnya.
Diketahui, Puti Guntur Soekarno maju mendampingi H. Saifullah Yusuf (Gus Ipul) pada kontesatasi pemilihan Gubernur Jawa timur 2018 dengan di usung empat partai, diantaranya; PKB, PDI-P, Gerindra, dan PKS. [aw]