Liputanjatim.com – Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2025 telah resmi dibuka sejak 4 Februari 2025, dan akan berlangsung hingga 18 Februari 2025. Bagi calon mahasiswa yang ingin melanjutkan pendidikan tinggi di Jawa Timur, memilih perguruan tinggi yang tepat menjadi langkah penting.
Dengan banyaknya pilihan kampus negeri di provinsi ini, mengetahui daftar perguruan tinggi terbaik dapat membantu dalam menentukan pilihan yang sesuai dengan minat dan potensi akademik. Berikut 10 perguruan tinggi negeri terbaik di Jawa Timur yang bisa menjadi referensi dalam mendaftar SNBP 2025.
Mengetahui minat dan bakat serta mempelajari jurusan yang sesuai dan relevan, menjadi salah satu bagian penting dalam menentukan akan melanjutkan pendidikan ke kampus mana. Tidak hanya itu, mempelajari universitas terbaik yang dapat mendukung dan memfasilitasi proses perkuliahan juga tak kalah pentingnya.
Pada Januari 2025, Webometrics merilis daftar universitas terbaik di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Penilaian yang dilakukan Webometrics mencakup beberapa indikator, di antaranya visibilitas domain atau situs utama universitas, transparansi peneliti yang paling banyak dikutip, dan jumlah publikasi makalah yang telah dikutip.
Daftar universitas terbaik versi Webometrics sangat membantu siswa dalam menentukan pilihan untuk melanjutkan studi ke kampus mana. Seperti di Jawa Timur yang memiliki segudang universitas dengan reputasi tinggi dan jejak lulusan yang membanggakan.
5 Perguruan Tinggi Negeri Terbaik Jatim
Pemeringkatan Webometrics merupakan salah satu parameter yang sering digunakan siswa-siswi dalam menentukan kampus impian. Setiap tahunnya, universitas-universitas di Indonesia berlomba-lomba untuk meningkatkan kualitas dan menawarkan fasilitas terbaik bagi para calon mahasiswanya.
Tidak hanya agar mendapatkan pengakuan, tetapi sebagai cerminan kualitas institusi pendidikan Indonesia di mata dunia, agar dapat lebih berkontribusi dalam jangkauan yang lebih luas. Berikut daftar 5 perguruan tinggi negeri terrbaik di Jatim untuk referensi daftar SNBP 2025.
1. Universitas Airlangga
World Ranking: 419
Perguruan tinggi negeri Jawa Timur dengan peringkat tertinggi saat ini dipegang Universitas Airlangga (Unair), dengan peringkat dunia versi Webomatrics, yakni 419. Peringkat ini menempatkan Unair sebagai universitas terbaik peringkat 3 di Indonesia.
Unair merupakan salah satu perguruan tertinggi tertua di Indonesia yang telah berdiri sejak tahun 1954. Sudah lebih dari 70 tahun berjaya, Unair memiliki 15 fakultas. Beberapa di antaranya Fakultas Kedokteran (FK), Fakultas Kedokteran Gigi (FKG), Fakultas Hukum (FH), Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB), danFakultas Farmasi (FF).
Lalu, ada Fakultas Kedokteran Hewan (FKH), FakultasImu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip), Fakultas Psikologi (FPsi), Fakultas Ilmu Budaya (FIB), dan seterusnya. Reputasi yang sudah tidak diragukan, segudang prestasi, dan lokasinya yang berada di pusat Kota Surabaya, menjadikanUnair salah satu pilihan ideal sebagai kampus impian.
2. Institut Teknologi Sepuluh Nopember
World Ranking: 1.114
Perguruan tinggi negeri selanjutnya adalah Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS). Kampus yang memiliki moto menumbuhkan semangat baru dalam menciptakan inovasi teknologi dan pengetahuan bagi masyarakat ini, telah konsisten mendorong mahasiswanya untuk terus berprestasi dan memberi kontribusi nyata bagi masyarakat sejak 1957.
Hal ini dibuktikan dengan banyaknya penghargaan dan pengakuan yang telah dikantongi ITS sampai saat ini. Salah satunya, pada 2022, ITS menerima penghargaan sebagai perguruan tinggi terbaik di Indonesia atas komitmennya dalam meningkatkanExellence Management & Resources.
3. Universitas Negeri Malang
World Ranking: 1.294
Universitas Negeri Malang (UM) berhasil menyalip posisi Universitas Brawijaya. Didirikan pada 18 Oktober 1954, UM memiliki delapan fakultas dan satu pascasarjana. Jurusannya pun beragam, mulai dari bidang pendidikan, teknologi, seni, sains, hingga humaniora.
UM memiliki berbagai keunggulan yang harus diketahui. Salah satunya, pada 2024, berdasarkanScimago Institutions Ranking (SIR), UM berhasil meraih posisi pertama di tingkat nasional dan posisi ke-96 di posisi internasional sebagai kampus terbaik dalam bidang keilmuan pendidikan.
4. Universitas Brawijaya
World Ranking: 1.800
Universitas Brawijaya (UB) merupakan salah satu perguruan tinggi negeri paling top di Kota Malang. Sampai saat ini, UB telah mewadahi lebih dari 60.000 mahasiswa bertalenta untuk berkarya dan berprestasi, mulai dari program vokasi, sarjana, magister doktor, profesi, hingga dokter spesialis.
Dilansir dalam laman resmi profil UB, selain mengusahakan pengalaman akademik terbaik, UB juga menyediakan berbagai fasilitas kelompok kegiatan mahasiswa yang menarik, seperti Pertamina Sport Arena, Sport Clubhouse,Widyaloka Hall, Lapangan Sepakbola, dan fasilitas lainnya di Kampus.
5. Universitas Negeri Jember
World Ranking: 1.847
Universitas Negeri Jember (Unej) telah berdiri sejak 9 November 1964. Unej menawarkan berbagai program pendidikan mulai dari program sarjana, pascasarjana, profesi, vokasi, dan diploma. Selain itu, beberapa fakultas di Unej telah menawarkan kelas internasional yang tersedia pada program Sarjana maupun pascasarjana.
Kampus Unej terbagi menjadi empat cabang, yakni berlokasi di Kota Jember, Bondowoso, Lumajang, dan Pasuruan. Kini Unej telah memiliki 15 fakultas dengan pilihan program studi pada berbagai bidang seperti sains, teknologi, serta sosial dan humaniora.