PKB Suara Terbanyak Dapil Madura, PKS Pecah Telor dan Kursi PBB Hilang

Liputanjatim.com-Pemilu 2024 DPRD Jawa Timur Daerah Pilihan (Dapil) XIV Madura selesai dilakukan perhitungan secara manual oleh KPU tingkat provinsi.

Hasil dari penghitungan itu pun menghasilkan PKB sebagai partai pemilik suara terbanyak dengan angka 543.978 suara. Jika dihitung dengan metode Sainte Lague, dua kursi yang sebelumnya dimiliki PKB pada pemilu 2019 pun berhasil dipertahankan.

Kendati demikian, kedua kursi tersebut diisi oleh orang pendatang baru. Aliyadi Mustofa dan Nurfitriana Busro sebagai incumbent pun berhasil ditumbangkan oleh Moch Fauzan Ja’far dan Nur Faizin.

Berbeda tipis hasilnya dengan PKB, NasDem juga berhasil mempertahankan dua kursi yang dimiliki sebelumnya, dengan perolehan 534.718 suara. Dibawah Nasdem ada PDI Perjuangan yang mendapat 492.509 suara. Jika dihitung melalui metode yang sama, maka PDIP mendapat tambahan kursi, dari yang sebelumnya satu menjadi dua kursi.

Kemujuran PDI Perjuangan ternyata tidak berlaku pada Partai Demokrat. Partai yang dikomandoi Agus Harimurti Yudhoyono ini harus kehilangan satu kursi di parlemen Jatim untuk dapil Madura, karena hanya mendapat 337.385 suara. Angka tersebut tidak cukup untuk mengusung dua kursi sekaligus.

Pendapatan kursi yang sama dialami Partai Golkar dengan perolehan 228.574 suara dan berhasil mempertahankan satu-satunya kursi yang dimilikinya.

Lebih dari itu, untuk dapil Madura PKS berhasil pecah telor, dan mencetak sejarah pertama kali lolos di Dapil Madura ini dengan 204.978 suara. Berikutnya ada PPP dengan 187.240, Partai Gerindra 184.632 dan terakhir PAN 179.498.

Untuk PBB, pada pemilu 2024 ini tidak seberuntung tahun 2019. Satu-satunya kursi yang dimiliki di parlemen Jatim dan itu pun dari dapil Madura, terpaksa hilang.

Berikut daftar peraih kursi DPRD Jatim dari Dapil Madura :

1. Moch Fauzan Ja’far 181.545 PKB

2. MOHAMMAD NASIH ASCHAL 185.037 NasDem

3. ABRARI 233.029 PDI Perjuangan

4. Achmad Iskandar 152.615 DEMOKRAT

5. SOBIRIN 154.201 GOLKAR

6. HARISANDI SAVARI 194.300 PKS

7. NURUL HUDA 141.067 PPP

8. ABDUL HALIM 144.855 GERINDRA

9. NUR FAIZIN 164.222 PKB

10. MOCH AZIZ 166.988 PAN

11. AGUS WAHYUDI 174.113 NasDem

12. MAHHUD 193.988 PDI Perjuangan.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here