19 Hari Menuju Pilpres, Elektabilitas AMIN Terus Meroket di Berbagai Survei

Liputanjatim.com – Berbagai lembaga survei merilis hasil terkait eletabilitas peserta Pilpres 2024. Hasilnya, sebagian besar dari lembaga survei itu menunjukan elektabilitas Anies Baswedan-Gus Muhaimin Iskandar (AMIN) terus naik menjelang pelaksanaan Pilpres 14 Februari mendatang.

Salah satunya hasil Indonesia Survey Center (ISC) yang merilis survei terkini terkait elektabilitas peserta Pilpres 2024. Peneliti senior ISC Chairul Pane menuturkan, kriteria responden survei yakni mereka yang berusia 17 tahun ke atas atau yang sudah memiliki KTP dan menikah. Jumlah sampelnya sebanyak 1.670 responden.

Sebaran sampel dalam survei ini yakni di 34 provinsi. Margin of error survei ini sebesar +/-2,4% dengan tingkat kepercayaan 95%. Waktu pengumpulan data 11-19 Januari 2024 atau setelah debat ketiga Pilpres 2024. “Teknik pencuplikan sampling adalah random digit dailing atau pembangkitan nomor telepon seluler (HP) secara random. Pengumpulan data telesurvei atau wawancara via telepon,” katanya, Kamis (25/1/2024).

Ia melanjutkan, pasangan Anies-Gus Imin mampu menyalip pasangan Ganjar-Mahfud. Anies-Gus Imin mempu meroket dengan 21,7% dalam simulasi tiga pasangan, sedangkan Ganjar-Mahfud 18,1%. “Anies-Muhaimin posisi kedua melampaui pasangan Ganjar-Mahfud,” jelasnya.

Hasil lainnya juga dirilis oleh Poltracking Indonesia. Mereka merilis hasil survei terbaru terkait elektabilitas calon presiden dan calon wakil presiden 2024-2029. Pengambilan data lapangan survei ini dilakukan pada awal tahun 2024, tepatnya pada tanggal 1-7 Januari dengan menggunakan metode stratified multistage random sampling. Sampel pada survei ini adalah 1.220 responden dengan margin of error +/- 2.9% pada tingkat kepercayaan 95%.

Klaster survei menjangkau 34 provinsi seluruh Indonesia secara proporsional berdasarkan data jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) 2024, sedangkan stratifikasi survei ini adalah proporsi jenis kelamin pemilih. Metode sampling representasi seluruh populasi pemilih secara lebih akurat.

Hanta Yuda, Direktur Eksekutif Poltracking Indonesia menuturkan, hasil survei simulasi surat suara tiga pasangan capres dan cawapres menunjukkan Prabowo-Gibran memperoleh elektabilitas 46,7%. Disusul Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dengan elektabilitas 26,9% dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD dengan elektabilitas 20,6%.

Dari sisi tren, Anies-Gus Muhaimin mengalami kenaikan, yaitu 3,8%. Sedangkan Prabowo-Gibran mengalami kenaikan sangat tipis sebesar 1,5%. Sedangkan Ganjar-Mahfud masih mengalami penurunan hingga awal Januari 2024, di mana penurunan dari Desember 2023 ke Januari 2024, yakni 6,7%.

Juru Bicara Timprov AMIN di Jatim Fauzan Fuadi mengatakan, hasil survei ini menunjukan kerja keras para relawan di lapangan terus berbuah manis. Ditambah lagi penampilan Gus Imin dalam debat juga disukai oleh masyarakat dengan inovasi serta solusi yang ditawarkan.

“Kami optimis elektabilitas akan terus naik jelang Pilpres. Banyak dukungan dari berbagai pihak yang terus mengalir dan tanpa henti,” jelasnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here