Cerita Hendra yang Dapat Sepeda Gunung dari Timprov AMIN Jatim

Liputanjatim.com – Timprov AMIN Jawa Timur menggelar nonton bareng (Nobar) debat perdana calon presiden di Grha Gus Dur, 12 Desember 2023 malam.

Pihak panitia pun menyiapkan dorprize bagi para peserta nobar. Berbagai macam hadiah disediakan mulai dari minyak hingga sepeda gunung.

Beruntung sekali Hendro (50 tahun), yang mendapat hadiah utama itu. Ia tidak menyangka mendapat sepeda gunung yang diberikan langsung oleh Ketua Timprov Jatim, Thoriqul Haq.

Hendro mengaku, dirinya sengaja dari rumahnya di daerah Sidoarjo pergi ke Grha Gus Dur hanya untuk menonton debat capres perdana tersebut. “Memang, saya jauh-jauh dari Sidoarjo datang ke sini buat ikut nobar. Eh dapat sepeda gunung,” katanya.

Ia katakan, debat capres ini sangat penting untuk ditonton. Pasalnya dari masing capres akan ketahuan kuwalitasnya. “Penting lah, soalnya kita sebagai warga negara harus tahu kwalitas calon pemimpin kita,” ujarnya.

Kenapa pilih nobar di Timprov AMIN Jatim?

Hendro menjelaskan, pilihannya nobar di posko AMIN soalnya sejak awal dia tertarik dengan Anies. Dan ingin memantapkan hatinya untuk memilih AMIN.

Namun ternyata waktu luangnya itu dibayar dengan tuntas, selain melihat performa Anies yang dinilai begitu bagus, ia juga mendapat hadiah sepeda gunung.

“Dapat dua kali saya ini mas, Pak Anies tidak mengecewakan, pulangnya dapat sepeda Gunung,” pungkasnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here