HUT Bhayangkara ke-77, Polresta Sidoarjo Beri Penghargaan Kepada Stakedolder Lintas Sektoral

Liputanjatim.com – Polresta Sidoarjo menggelar rangkaian peringatan HUT Bhayangkara ke-77 yang jatuh setiap tanggal 1 Juli. Kali ini, Polresta Sidoarjo menggelar acara tasyakuran dan pemberian penghargaan untuk jajaran Forkopimda, masyarakat hingga anggota berprestasi.

Tasyakuran itu sendiri digelar di Pendopo Delta Wibawa Sidoarjo, Sabtu (01/07/2023). Acara tersebut berlangsung sesaat setelah dilakukan upacara Peringatan HUT Bhayangkara ke-77 di Alun-alun Sidoarjo.

Hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya yaitu Bupati dan Wakil Bupati Sidoarjo yaitu Ahmad Muhdlor Ali dan Subandi, Ketua DPRD Sidoarjo H Usman, Dandim 0816 Sidoarjo Letkol Inf Guntung Dwi Prasetyo dan Jajaran Forkopimda, serta tamu undangan lainnya.

Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Kusumo Wahyu Bintoro mengucapkan rasa syukur dan terima kasih atas sinergitas stakeholder lintas sektoral selama ini.

Menurutnya, itu telah menjadi satu hal penting dalam mewujudkan dan menjaga kondusifitas kemananan dan ketertiban masyarakat di wilayah Kabupaten Sidoarjo.

“Wilayah Kabupaten Sidoarjo yang aman dan kondusif tidak akan terwujud tanpa soliditas sinergitas berbagai pihak. Semua terlibat di dalamnya, mulai dari Forkopimda, masyarakat serta kerja keras anggota, sendiri” ujarnya.

Karenanya, Kapolresta Sidoarjo memberikan penghargaan kepada jajaran Forkopimda, unsur masyarakat dan anggota berprestasi sebagai wujud apresiasi.

Dengan begitu diharapkan dapat menjaga dan meningkatkan soliditas sinergitas yang telah terjalin selama ini.Terlebih dalam menyambut Pesta Demokrasi Pemilu 2024.

Sehingga kondusifitas kamtibmas tetap terjaga agar Pemilu 2024 dapat berjalan sukses, aman dan damai dengan menjunjung tinggi asas Luberjurdil.

Peringatan HUT Bhayangkara ke-77 juga dimeriahkan dengan Parade Defile dari semua unit Polresta Sidoarjo. Mereka mempersembahkan berbagai penampilan menarik mulai dari Marching Band hingga tarian Reog Ponorogo.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here