Sahat Harap Masyarakat Tenang, Pasrahkan Tragedi Kanjuruhan ke TGIPF

Jatim hari ini
Foto Istimewa

Liputanjatim.com – Wakil Ketua DPRD Jatim Sahat Tua Simanjuntak minta masyarakat berpikir tenang dalam menyikapi tragedi kanjuruhan yang mengakibatkan 125 nyawa hilang.

Politisi Partai Golkar ini mengatakan saat ini pemerintah sudah membentuk Tim Gabungan Independen Pencari Fakta (TGIPF) dalam mengusut kejadian nahas tersebut.

“Agar ini menjadi terang benderang, dan jelas apa yang sebenarnya menjadi penyebab hingga ada korban,  kita tunggu saja hasil kerja tim gabungan pencari fakta yang dipimpin Bapak Menkopolhukam bersama Bapak Menpora ZA,” kata Sahat, Kamis 6 September 2022.

Atas langkah cepat pemerintah ini, pihaknya sangat mengapresiasi. Oleh karenanya ia berharap masyarakat tidak memunculkan narasi narasi lain yang malah akan menciptakan kekeruhan suasana yang sudah mulai tenang ini.

“Sebagai Pimpinan DPRD Jatim kami mengapresiasi Pemerintah yang dengan cepat dan tepat turun menangani korban sebagai tanggung jawab pemerintah dalam mengurai dan sekaligus memberi bantuan yang diharapkan,” katanya

“Saya mengajak semua elemen untuk tidak saling menyalahkan siapapun terkait kasus kerusuhan malang , ini musibah. Mari kita mendoakan para korban yg meninggal semoga Husnul khotimah Dan korban yg masih dirawat bisa segera sembuh,” tambahnya.

Saat ini masih kata Sahat, pemerintah sudah membuktikan kinerja yang tegas menyikapi tragedi yang menjadi isu internasional ini. Terlihat dengan tindakan Kapolrin yang telah memutasi Kapolres Malang serta Kapolda Jatim yang menonaktifkan sembilan Komandan Brimob.

Tidak hanya itu, pemerintah juga telah melakukan upaya penguatan moril pada keluarga korban meninggal maupun yang masih sakit di RSUD , berupa santunan dan bantuan lainnya.

“Saya berharap Tragedi ini menjadi pembelajaran buat kita semua. Dan saya yakin masyarakat Jatim mampu memberi yang terbaik untuk segera selsai nya banyak pertanyaan dalam Tragedi kemanusiaan yang tak perlu terjadi lagi,” Pungkasnya.

1 KOMENTAR

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here