Gelar Paripurna, DPRD Ponorogo Sepakat Bentuk Pansus LKPJ Bupati Tahun Anggaran 2021

Liputanjatim.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Ponorogo menggelar sidang paripurna dengan agenda penyampaian Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati Ponorogo tahun anggaran 2021 pada Senin (28/3/22).

Bertempat di ruang paripurna DPRD, rapat ini dipimpin langsung oleh Sunarto selaku Ketua DPRD Kabupaten Ponorogo. Hadir dalam ruang sidang Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko, Sekretaris Daerah Agus Pramono, sejumlah anggota dewan serta para kepala (Satuan Organisasi Perangkat Daerah) SOPD.

Setelah dibuka oleh pimpinan sidang, Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko membacakan capaian kinerja yang dimasukkan LKPJ tahun anggaran 2021.

“Sebelumnya, apresiasi saya sampaikan kepada segenap anggota dewan atas sinergitas dalam membangun Ponorogo. Rapat ini merupakan implementasi terhadap Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD).  Dan rapat ini  merupakan paripurna yang pertama atas RPJMD era kepemimpinan saya” kata Sugiri saat mengawali pembacaan LKPJ.

Selanjutnya Bupati Sugiri menyampaikan capaian kinerja baik di bidang infrastruktur, pendidikan, kesehatan, pertanian dan sebagainya. Dalam penutupnya, ia menyampaikan bahwa sinergitas berbagai elemen adalah kunci untuk membawa Ponorogo kearah yang lebih baik.

“Sebagai manusia biasa, saya mengakui masih memiliki kekurangan dan kelemahan dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan. Tentunya sinergitas antara eksekutif, legislatif serta masyarakat adalah hal yang komplet untuk mewujudkan Ponorogo yang jauh lebih baik” pungkas Bupati Sugiri.

Setelah menerima LKPJ, Sunarto selaku pimpinan rapat mempersilahkan kepada segenap fraksi untuk menyampaikan tanggapannya. Dari kesekian fraksi, mayoritas setuju untuk dibentuk panitia khusus (pansus) atas LKPJ Bupati tahun 2021. Fraksi yang tidak menghendaki dibentuk pansus adalah PDIP dan Fraksi Amanat Persatuan. Dan yang tidak berpendapat adalah fraksi PKS dikarenakan berhalangan hadir.

“Pada paripurna ini, mayoritas fraksi sepakat dibentuk pansus atas LKPJ Bupati tahun 2021. Selanjutnya, silakan mengajukan nama yang akan dimasukkan pansus. Adapun hasil dari pansus, akan kita sampaikan” terang Sunarto.

Menanggapi hasil rapat, Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko mengatakan bahwa pihaknya akan tetap mengikuti tahapan-tahapan dari rapat paripurna DPRD Ponorogo. Karena ia yakin, bahwa penggunaan anggaran di tahun 2021 sudah dilaksanakan secara transparan dan akuntabel.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here