Perempuan Nahdliyin Malang Raya Deklarasi Dukung Gus Muhaimin Capres 2024

Tandatangan dukungan Perempuan Nahdliyin Malang Raya

Liputanjatim.com –Sekitar seribu kaum ibu-ibu yang tergabung dalam Perempuan Nahdliyin Malang Raya melakukan konsolidasi politik memberikan dukungan untuk pencapresan Ketua Umum PKB Gus Muhaimin Iskandar yang di selenggarakan di Ponpes Raudlatul Ulum II kabupaten Malang, Jumat (18/3/2022). Dukungan tersebut tidak lepas dari kekaguman dan trackrecord yang ditorehkan Gus Muhaimin selama menjadi politisi.

Menurut Bu Nyai Sriyana, Koordinator Perempuan Nahdliyin Malang raya, Gus Muhaimin bersama dengan partai yang dipimpinnya telah memberikan kontribusi nyata terhadap masyarakat, khususnya warga nahdliyin. Kontribusi tersebut diantaranya adalah disahkannya UU Pesantren dan Dana Abadi untuk Pesantren. Kebijakan afirmasi tersebut menjadi sebuah kebanggaan kaum santri. Sebab, bagian dari bentuk pengakuan dan eksistensi keberadaan pesantren sebagai lembaga pendidikan yang turut mencerdaskan anak bangsa.

Alasan lain yang tidak kalah kuatnya adalah Gus Muhaimin merupan tokoh nasional yang peduli dengan isu-isu kaum perempuan. Bagi Nyai Sriyana, Gus Muhaimin yang tak lain adalah keponakan Gus Dur konsisten memperjuangkan hak-hak perempuan, termasuk dalam memperjuangan perlindungan perempuan. Hal tersebut tergambar bagaimana PKB ngotot untuk mengesahkan RUU Tindak Pidana Kekerasan Seksual.

“Gus Muhaimin Iskandar memiliki kepedulian dan konsisten mengadvokasi isu perempuan,” ungkapnya.Sebab itu, dirinya bersama perempuan nahdliyin se-Malang Raya membulatkan tekat untuk mendukung sekaligus menjadi relawan pemenangan Gus Muhaimin Iskandar.

Untuk dihetahui, Gus Muhaimin Iskandar ditemani Sekjen PKB Hasanudin Wahid, Wakil Ketua DPRD Jatim Anik Maslachah, Wakil Komisi E DPRD Jatim Hikmah Bafaqih, Ketua DPW PKB Jatim A Halim Iskandar dan sejumlah politisi PKB Malang Raya hadir dalam deklarasi tersebut. Kehadiran Gus Muhaimin dan rombongan disambut hangat oleh Pengasuh Ponpes KH Hamim Kholili. Bahkan Kiai Hamim juga menyampaikan alasan dirinya turut memberikan dukungan kepada Gus Muhaimin. Menurutnya Gus Muhaimin adalah kader tulen NU yang sudah nyata berkontriburi kepada warga nahdliyin.

“Kenapa Dukung Gus Muhaimin, Biar saya Tidak tersesat dijalan yang terang,” katanya.

Ia menjelaskan bahwa saat ini banyak orang yang tersesat dijalan yang terang. Namun dirinya tidak mau ikut-ikutan tersesat. Sebab itu, memantapkan diri mendukung Gus Muhaimin maju capres 2024.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here