Ketua DPRD Jatim Menghimbau Masyarakat tetap di Rumah Saja di saat Libur Nataru

Foto Istimewa

Liputanjatim.com – Sebentar lagi masyarakat akan menghadapi libur hari natal dan tahun baru 2022 (Nataru). Meski pandemi melandai namun pemerintah tetap menghimbau masyarakat agar merayakannya dengan dirumah saja. Tidak melakukan konvoi yang dapat mengundang kerumunan massa.

Tak terkecuali Ketua DPRD Jawa Timur, Kusnadi. Ia meminta masyarakat tidak terlalu euforia datangnya libur Nataru ini. Apalagi belakangan ini Jatim sendiri masih menghadapi bencana alam, salah satunya erupsi Gunung Semeru.

“kami mengimbau kepada seluruh masyarakat agar sedianya tetap di rumah saja selama masa liburan akhir tahun, karena kondisi alam kurang bersahabat dan pandemi covid 19 belum tuntas,” kata Kusnadi, Sabtu (18/12/2021).

Kusnadi juga berharap seluruh kepala daerah di Jawa Timur mengantisipasi potensi bencana alam khususnya pada daerah-daerah yang memang rawan terjadi seperti longsor dan banjir. Hal ini untuk menghindari jatuhnya korban jiwa.

“Terutama di lokasi-lokasi wisata alam, jika memang berpotensi 50% saja bisa muncul bencana. Saya mohon kepada kepala daerah bisa menginstruksikan supaya ditutup sementara,” kata Ketua DPD PDIP Jatim ini.

Terkait potensi bencana alam di Jatim, Kusnadi katakan pihak Pemprov Jatim sudah menyiapkan anggaran yang cukup besar, sekitar 700 Miliar untuk tahun 2022 saja. Jika anggaranny masih belum mencukupi, akan ditambah sesuai dengan kebutuhan.

“Untuk anggaran dana tanggapan bencana Pemprov Jatim sudah menyiapkan dengan baik. Tapi kita semua tentu tidak berharap bencana itu terjadi, sehingga upaya antisipasi sedini mungkin perlu dilakukan semua pihak,” ujarnya

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here