Liputanjatim.com – Puluhan remaja millenial yang tergabung dalam relawan Gerdu Muhaimin (Gerakan Dukung Gus Muhaimin) Jawa Timur deklarasi mendukung Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Abdul Muhaimin Iskandar maju calon Presiden RI 2024.
Pendeklarasian ini dilakukan di Scoola Caffe & Eatery Jalan Raya Tenggilis, Jumat (24/9/2021). Yang menarik, relawan sengaja dibentuk untuk menyasar kalangan milenial.
“Kami Gerdu Muhaimin menyatakan sikap dukungan kepada Abdul Muhaimin Iskandar untuk maju sebagai Capres 2024,” kata Koordinator Gerdu Muhaimin, Intan Ayu Novira.
Intan mengatakan sikap dan dukungannya ini, tidak lepas dari peran serta kontribusi Gus Muhaimin sapaan akrab Muhaimin terhadap rakyat Indonesia.
“Utamanya untuk kami kalangan anak muda hal itu tergambar dari proses kaderisasi intensif pada anak-anak muda potensial,” ujarnya.
Saat ini, lanjut Intan, Indonesia butuh pemimpin yang energit dan sigap terhadap permasalah sosial masyarakat. Sikap itu ditemuinya pada diri Gus Muhaimin. Apalagi dengan disahkanya UU No 18 Tahun 2019 tentang Pesantren dan Perpres 82 tahun 2021 tentang Pendanaan Penyelenggaraan Pesantren.
Memurutnya undang-undang tersebut sebagai bukti bahwa Gus Muhaimin komitmen dengan pendidikan untuk mambangun karakter anak bangsa.
“Apalagi beliaunya lahir dari golongan santri dengan segudang prestasi. Artinya kemampuan beliau insyaallah tidak usah diragukan lagi. Kami yakin Gus Muhaimin adalah sosok pemimpin yang bijaksana dan mampu melahirkan kebijakan-kebijakan yang pro terhadap rakyat, pro terhadap anak muda,” kata Intan.
Selegram asal UIN Sunan Ampel Surabaya ini mengaku, pendeklarasian ini berasal dari inisiatif dari kelompoknya, murni tanpa tendensius kepartaian. Harapannya Indonesia kedepan semakin maju dan masyarakatnya berada di garis kesejahteraan.
“Ini merupakan inisiatif dari teman-teman. Kami berharap Gus Muhaimin dapat memimpin bangsa ini,” harapnya.