LIPUTAN JATIM

10 Program Prioritas Wali Kota Eri Dalam Membangun Surabaya

Prosesi Sertijab Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi

Liputanjatim.com – Dalam sambutannya yang pertama sebagai wali kota Surabaya, Eri Cahyadi memaparkan sejumlah program prioritas yang akan dilakukannya. Hal itu diungkapkannya usai sertijab di rapat paripurna DPRD Kota Surabaya.

“Program pembangunan wong cilik yang telah dirintis oleh pendahulu kami akan terus lakukan, bahkan ditingkatkan. Pelaksanaannya akan diselaraskan dengan misi Bapak Presiden Jokowi yang dijelaskan oleh visi Bu Gubernur Jawa Timur,” kata Eri dalam pidato usai sertijab, Senin (1/3/2021).

(Baca Juga: https://www.liputanjatim.com/usai-dilantik-gus-ipul-target-predikat-wtp-untuk-kota-pasuruan/)

Eri mengaku tidak mudah mengemban amanah sebagai Wali Kota Surabaya. Meski begitu pihaknya tidak akan menghianati kepercayaan ini saat menjalankan amanah dengan berkolaborasi bersama masyarakat dan elemen pemerintahan yang lain.

Tak lupa Eri juga berterima kasih kepada warga kota Surabaya yang telah memberikan amanah untuk meneruskan kepemimpinan di Kota Pahlawan.

“Terima kasih kepada warga Kota Surabaya yang telah memberikan kepercayaan mengemban amanah di Kota Pahlawan ini,n untuk menjalankan pemerintahan dan pembangunan di Kota Surabaya ini,” beber Eri.

Menurut Eri, pembangunan akan digunakan sebesar-besarnya untuk rakyat secara gotong royong. Sesuai janji politik pasangan Eri Cahyadi-Armuji saat kampanye di Pilkada Serentak 2020. Yakni menuju Surabaya yang maju, Sinergi dan Berkelanjutan.

“Saya berharap kita semua dapat bergotong royong meneruskan pembangunan Kota Surabaya yang kita cintai ini. Semoga mendapat ridho dari Allah SWT,” tandasnya.

Berikut 10 program prioritas Eri Cahyadi-Armuji dalam membangun Kota Surabaya:

1. Membuka lapangan pekerjaan dan meningkatkan kesejahteraan rakyat dalam pengendalian ekonomi lokal

2. Memperkuat daya saing Kota Surabaya sebagai pusat penghubung perdagangan dan jasa antar pulau dan nasional

3. Menciptakan iklim investasi yang kondusif

4. Meningkatkan sumber daya manusia yang unggul sehat jasmani dan rohani, produktif serta berkarakter melalui meningkatkan akses yang berkualitas melalui layanan kesehatan, pendidikan dan kebutuhan dasar lainnya

5. Memantapkan tata ruang kota yang terintegrasi berbasis lingkungan

6. Menetapkan ketersediaan infrastruktur dan fasilitas kota dan moderen berkelas dunia

7. Mengoptimalkan sumber-sumber daerah terutama APBD untuk kesejahteraan masyarakat

8. Menerapkan transparasi birokasi yang bersih, dinamis dan berbasis digital untuk meningkatkan

9. Ketertiban, keamanan, kerukunan sosial dan meningkatkan hukum yang berkeadilan

10. Mewujudkan masyarakat yang religius dan berbudaya dalam bingkai kebhinekaan kualitas pelayanan publik

Exit mobile version